GridKids.id – Kids, siapa yang pernah melihat ular secara langsung?
Seringkali, ular memang menjadi hewan melata yang ditakuti oleh banyak khalayak karena pada umumnya mereka mempunyai racun bisa sangat berbahaya.
Nah, kamu pastinya sudah pernah mendengar nama ular kobra atau king kobra.
Baca Juga: Bentuknya Kecil dan Cantik, Siapa Sangka Ular Ini Berbahaya tapi Memiliki Khasiat Obat
Punya nama depan yang sama dan dapat mengangkat kepalanya, nyatanya, ular kobra dan king kobra merupakan jenis ular yang berbeda.
King kobra juga bukan termasuk dalam keluarga ular kobra, Kids, alias beda keturunan.
Nah untuk mengetahui lebih lanjut mengenai keduanya, berikut rangkuman tentang 4 perbedaan ular kobra dan king kobra. Apa saja sih?
Ular Kobra
Terdapat 10 jenis ular kobra yang masuk ke dalam genus spesies ular Naja. Yang biasa di jumpai di Pulau Jawa bernama Naja Sputatrix atau kobra Jawa.
Ular kobra sering ditemukan saat pergantian musim karena pada waktu tersebut merupakan saat yang tepat bagi sang ular untuk berkembang baik.
Warna ular ini juga didominasi dengan warna hitam pekat yang menyelimuti seluruh tubuhnya.
Baca Juga: 5 Fakta Ular Derik, Dijuluki Ranjau Darat dengan Racun Bisa Paling Berbahaya di Dunia
Ular King Cobra
King Cobra dapat ditemui di kawasan di Asia Selatan dan Asia Tenggara. Persebarannya mulai dari Cina bagian selatan, Nepal, Indo-cina, Filipina, Brunei, Malaysia dan termasuk Indonesia.
Ular ini masuk ke dalam spesies ular Ophiophagus bernama Ophiophagus Hannah yang bisa bertahan hidup di berbagai tempat.
King kobra betina pula dapat mengeluarkan telur mencapai 21 sampai 40 butir.
Perbedaan Racun Bisa
Kobra dan king kobra mempunyai racun bisa sama-sama berbahaya. Namun, kadar racun bisa yang dimiliki ular kobra lebih rendah dari si raja kobra.
Mempunyai kadar racun bisa yang lebih rendah dari king kobra, ular kobra memiliki kemampuan spesial.
Kobra mampu menyemburkan racun bisa sejak masih anakan, hal ini yang enggak bisa dilakukan oleh King Cobra, Kids.
Baca Juga: Pulau Kecil di Nusa Tenggara Barat, Dihuni Oleh Ular Berbisa Mematikan, Ini Kisah Legendanya
Racun yang disemburkan kobra dapat mencapai jarak hingga satu meter dan jika tepat mengenai mata, dapat berisiko kebutaan pada mata korban.
Nah, itu dia, Kids, perbedaan antara ular king kobra dan kobra.
Kalau bertemu mereka, lebih baik untuk menghindar dan menjauh ya, Kids, karena sejatinya mereka adalah hewan liar yang berbahaya.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.