Find Us On Social Media :

Legenda MU Komentari Alasan Bruno Fernandes Belum Bisa Menjadi Kapten The Red Devils

Bruno Fernandes, pemimpin baru di Old Trafford.

GridKids.id – Manchester United mempunyai sosok "pemimpin baru", yakni Bruno Fernandes.

Namun, walau bisa memimpin rekan satu timnya, Bruno belum dipercaya untuk menyandang gelar sebagai kapten tim, nih, Kids.

Pemain berpaspor Portugal ini dinilai sulit dan membutuhkan proses untuk dapat menjadi kapten di United karena satu dan lain hal. Apa alasannya, ya?

Baca Juga: Tampil Gemilang Sebagai Kreator Lini Serang dan Cetak Satu Gol, Bruno Fernandes Kembali Menjadi Man of The Match

Bruno sendiri didatangkan dari Klub asal Portugal, Sporting CP satu tahun yang lalu.

Bintang baru di Old Trafford ini menampilkan permainan yang ciamik selama 12 bulan perdananya di Liga Inggris.

Pemain berusia 26 tahun tersebut kini menjadi andalan di lini tengah dan menjadi kreator serangan The Red Devils.

Bruno dapat dikatakan sebagai gelandang terbaik di Premier League musim ini.

Jumlah gol dan assist pun seringkali ia berikan untuk The Red Devils dalam setiap pertandingan di semua kompetisi.

Sosok Bruno selalu dapat memotivasi dan meningkatkan mental rekan satu timnya di Old Trafford.

Baca Juga: Jadi Pahlawan Kemenangan Manchester United dan Ciptakan Gol Ciamik, Bruno Fernandes Disebut Pantas Sandang Gelar Ini

Hal ini tentunya menjadi suatu kerinduan yang sangat dinantikan oleh para fans melihat masa depan cerah bagi United yang sudah lama menunjukan performa yang enggak stabil.

Sejauh ini, Bruno sudah menyumbangkan total 33 gol dan 20 assist dari 58 penampilannya bersama United.

Yang paling hangat, Bruno mencetak brace atau dua gol saat United menang telak 4-0 kontrak klub asal Spanyol, Real Sociedad pada leg pertama 32 besar Liga Eropa.

Legenda United dari angkatan The Class of '92, Paul Scholes memberikan komentar mengapa Bruno belum dapat menjabat sebagai kapten tim.

Scholes menganggap, kapten tim saat ini memang lebih banyak diambil alih oleh para pemain bertahan.

Tetapi, Scholes mengakui bahwa sosok Bruno diakui mempunyai peran yang sangat krusial di United karena peranannya sebagai pemimpin tanpa ban kapten di lengan.

Baca Juga: Pemain MU Jadi Nomor Satu, Berikut Daftar Pemain Tertajam di EPL Musim 2020/2021, Mohamed Salah Enggak Termasuk

"Ya, saya bisa melihatnya (Fernandes menjadi kapten). Dia terlihat layaknya seorang kapten," kata Scholes kepada BT Sport, dilansir dari Mirror.

"Ban kapten memang cenderung jatuh kepada pemain bertahan. Itu enggak masalah, siapa pun kaptennya, tim tetap membutuhkan sosok pemimpin," lanjut Scholes.

Meskipun demikian, kesempatan Bruno untuk menjadi kapten sangat terbuka, melihat tiga tahun lalu peranan ban kapten United jatuh kepada pemain depan, yakni, Wayne Rooney.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id