Find Us On Social Media :

Setelah Dipakai Mencuci Pakaian Orang Sakit, Sebaiknya Mesin Cuci Dibersihkan, Begini Caranya

Penggunaan mesin cuci (ilustrasi).

GridKids.id - Mesin cuci di rumah memiliki fungsi untuk membersihkan pakaian dengan cara mencucinya dengan menggunakan deterjen.

Namun terkadang seringnya mesin cuci dipakai untuk membersikan baju akan berdampak pada terhadap kebersihan mesin cuci itu sendiri.

Oleh karena itu mesin cuci harus mendapatkan perawatan dengan cara melakukan pembersihan secara berkala dilakukan sebaiknya dua bulan sekali atau tiga bulan sekali.

Tetapi ada kondisi tertentu memerlukan pembersihan yang lebih ekstra untuk memastikan bahwa peralatan mesin cuci benar-benar bersih.

Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang, Ini Cara Bersihkan Pakaian dengan Noda Besi yang Menempel

Membersihkan mesin cuci juga diperlukan setelah dipakai mencuci pakaian orang yang sedang sakit. Hal tersebut dilakukan agar bakteri dan virus yang menempel akan hilang.

Untuk membersihkan mesin cuci hanya memerlukan alat seperti sarung tangan karet, sikat, kain pembersih, handuk, ember, pemutih klorin, minyak pinus, disinfektan, dan air.