Find Us On Social Media :

Rumah Terlihat Kurang Menarik karena Dinding Retak? Ini Cara Mengatasinya agar Terlihat Lebih Cantik

Pencahayaan cove model ini membuat sinar mengarah ke dinding.

GridKids.id - Kids apakah di rumah kamu terdapat retakan pada dinding? 

Retakan pada dinding sebenarnya hal yang sering terjadi. Biasanya untuk merapikan kembali dilperlukan pengecatan, Kids.

Adanya retakan pada jendela ataupun pintu merupakan hal wajar namun terkadang kurang enak untuk dipandang.

Namun jika dibiarkan retakan tersebut akan melebar lebih parah, jika sudah parah maka harus melibatkan ahli bangunan untuk memperbaikinya.

Hal tersebut terjadi juga menandakan adanya masalah struktural, Kids.

Untuk rumah yang memiliki dengan retakan menganga harus diberi perhatian khusus.

Jika kerusakan menganga bisa berpotensi kerusakannya lebih parah. Nah, ada beberapa cara untuk mengatasi retakan, Kids.

Baca Juga: Cara Mudah Bikin Boba di Rumah, Cuma Perlu Siapkan 2 Bahan Sederhana

Keretakan bisa terjadi dalam jangka waktu tertentu karena rumah telah terpapar pada tingkat kelembaban dan suhu yang berbeda, Kids.

Selain itu, ada juga retakan yang terjadi akibat pekerjaan cat yang kurang baik, hal tersebut akan terjadi secara alamiah.

Retakan juga bisa terjadi karena adanya kebocoran pada lubang saluran air yang menempel pada dinding.

Hal tersebut akan menyebabkan retakan jika enggak segera diperbaiki segera agar enggak melebar berlebihan

Namun ada beberapa cara yang bisa dipakai untuk mengatasi retakan halus pada tembok untuk mencegah agar enggak parah, lalu apa saja caranya? yuk simak agar kamu lebih tahu.

Baca Juga: Dipercaya Bisa Membawa Keberuntungan, 4 Tanaman Ini Cocok Jadi Hiasan Saat Tahun Baru Imlek

1. Wallpaper dinding

Untuk cara satu ini selain untuk menutup retak juga bisa mempercantik ruangan karena model wallpaper yang beragam.

Wallpaper dikenal bisa diandalkan untuk meminimalisir retakan agar enggak menjadi melebar.

2. Stiker dinding

Cara kerjanya menyerupai wallpaper, namun untuk stiker bentuknya lebih kecil dan bervariasi ukuranya, kalau wallpaper dalam bentuk besar dan lebar-lebar, Kids.

Stiker dinding adalah cara lain yang bagus untuk menyembunyikan retakan dinding, selain itu untuk stiker dinding  apat dibuat pola menarik saat menutupi retakan, seperti bentuk cabang pohon atau menutupi seluruhnya.

3. Linen

Untuk cara satu ini dapat menutup sementara juga, caranya dengan menggunakan linen atau kain lalu digantungkan di dinding yang retak.

Jika bisa memadupadankan kain akan tercipta ruangan yang menarik karena memiliki variasi di dinding, meski untuk menutupi retak.

Baca Juga: Bisa Bikin Harum Ruangan, Ini Cara Mudah Merawat Tanaman Bunga Melati di Dalam RumahBaca Juga: Sempat Dijadikan Rumah Sakit, Kastil Berumur Lebih dari 600 Tahun Ini Menyimpan Banyak Misteri

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id