Tagar #JemimahChallenge menjadi mendadak viral di media sosial. Sosok Kak Jemimah pun kian dikenal publik.
Enggak hanya itu, cara menyanyi Kak Jemimah ini kemudian ramai dicoba di aplikasi TikTok.
Kak Jemimah menyanyikan nada yang indah, ia mendapat pujian dari juri Indonesian Idol 2021 dan bahkan dari penyanyi aslinya sendiri, lo.
Reaksi Kak Pasha ini terungkap saat seorang MC bernama Kak Bovit Halim memperlihatkan video konser Kak Jemimah Cita di Indonesian Idol 2021.
Vokalis band Ungu, Kak Pasha mengomentari "Gak lebay nyanyinya yah.." ujar Kak Pasha, yang berarti porsi nyanyinya pas, enggak berlebihan.
Bahkan Kak Pasha mengacungi jempol sampai terpukau ketika mendengar reff lagu Cinta dalam Hati yang dinyanyikan oleh Kak Jemimah.
Baca Juga: 6 Band Rock Luar Negeri yang Fenomenal di Era 90-an, Karyanya Enggak Lekang Oleh Waktu
Baca Juga: 4 Fakta Kittendust atau Fathia Izzati, YouTuber dan Vokalis Band yang Fasih Berbahasa Inggris