GridKids.id - Artis pendatang baru terus bermunculan di industri hiburan Tanah Air.
Banyak anak muda yang memiliki bakat dan talenta yang luar biasa dan bisa bersaing dengan para selebriti lainnya.
Seperti halnya Kak Zoe Abbas Jackson atau kerap disapa Zoe Abbas. Ia merupakan artis pendatang baru yang namanya kini sedang populer di kalangan remaja.
Remaja 18 tahun ini, telah memulai kariernya sejak 2016 dengan debut sinetronnya yang berjudul I Love Jinny dan berperan sebagai Dina.
Saat itu, namanya belum banyak yang kenal karena baru memulai debut di layar kaca.
Namun, karena bakat aktingnya, ia lalu memainkan sejumlah judul sinetron dan bahkan film layar lebar.
Nah, pasti kamu penasaran dengan perjalanan karier Kak Zoe Abbas. Kalau begitu, mari kita lihat bersama fakta menariknya di sini!
Baca Juga: Sering Berwara-wiri di Layar Kaca, Inilah Sederet Nama yang Sering Dijuluki Ratu Sinetron
Baca Juga: Tak Pernah Berperan Antagonis, Naysila Mirdad Ternyata Memiliki Sifat Ini dari Dulu
1. Disebut Mirip Irish Bella
Memiliki keturunan Inggris-Indonesia, remaja blasteran ini sering disebut kembar dengan Kak Irish Bella.
Yap, seperti yang kita tahu, Kak Irish Bella merupakan blasteran Belgia-Indonesia.
Gimana, nih, menurut kamu, apakah mereka berdua mirip, Kids?
2. Mulai Main Sinetron
Dengan usianya yang masih muda, Kak Zoe bahkan memulai kariernya sejak tahun 2016.
Pada sinetron debutnya yang berjudul I Love Jinny, bakat aktingnya mulai terlihat dan ia pun mendapat tawaran untuk bermain di sinetron lainnya.
Bagi kamu yang suka nonton Anak Langit, pasti sudah tahu kalau Kak Zoe juga memerankan karakter pada sinetron tersebut.
Hingga kini, ia makin eksis memainkan berbagai judul sinetron.
Baca Juga: Namanya Melejit di Sinetron Ini, Harini Sondakh Ternyata Memiliki Segudang Prestasi Membanggakan
Baca Juga: Aktor Ini Sempat Mengunduli Kepalanya Demi Main Sinetron, Cari Tahu Fakta Menariknya
3. Berkiprah di Film Layar Lebar
Setelah berhasil membintangi sejumlah sinetron, Kak Zoe mulai berkiprah ke layar lebar.
Di tahun 2018, sang sutradara film horor mempercayainya untuk memerankan salah satu karakter pada film tersebut.
Pada tahun yang sama, ia juga membintangi film drama Dear Nathan: Thank You Salma dan berperan sebagai Meysha.
Selain itu, ia juga memainkan sederet film lainnya yang membuat namanya semakin melejit.
4. Suka Traveling
Kak Zoe ternyata juga memiliki hobi jalan-jalan, Kids.
Seperti yang terlihat pada unggahan di akun Instagram miliknya, ia kerap membagikan momennya ketika berkunjung di suatu tempat.
Ia selalu menyempatkan waktu luangnya untuk pergi berlibur ke tempat yang ingin ia kunjungi.
Baca Juga: Sudah Main Iklan Sejak Balita, Sandrinna Michelle Kini Jadi Artis Pendatang Baru yang Bersinar
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id