Find Us On Social Media :

Tak Pernah Berperan Antagonis, Naysila Mirdad Ternyata Memiliki Sifat Ini dari Dulu

Naysila Mirdad Pesinetron Terkenal Tanah Air

GridKids.id - Siapa tak mengenal Kak Naysila Mirdad putri dari pasangan selebriti Jamal Mirdad dan Lidya Kandou.

Kak Naysila Mirdad yang kerap di sapa Nay itu lahir pada 23 Mei 1988.

Namanya juga mulai populer saat memainkan sinetron "Liontin" yang tayang di tahun 2000-an.

Pada sinetron tersebut ia juga berperan bersama kakaknya Nana Mirdad.

Kak Nay juga telah sukses meniti karier di dunia hiburan mengikuti jejak ibunya.

Berbeda dengan kakaknya yang telah vakum lama di dunia hiburan, ia justru semakin eksis sampai sekarang.

Kids, penasaran dengan perjalanan karier serta fakta menarik lainnya? Yuk, kita intip di bawah ini!

Baca Juga: Sering Dikenal dengan Rambut Panjangnya, Deretan Artis Ini Memilih Potong Rambut, Mana yang Paling Cocok?

Baca Juga: Enggak Hanya di Dalam Negeri, Ini 5 Artis Indonesia yang Memberanikan Diri Untuk Go International

1. Awal Karier

Kak Nay telah mengawali kariernya sejak tahun 2005. Ia mulai debut di sinetron "Liontin". 

Berkat sinetron tersebut, ia banyak sekali mendapat tawaran untuk bermain sinetron lainnya.

Dikenal juga sebagai ratu sinetron protagonis, perannya itu selalu menyayat hati penonton karena bakat aktingnya yang membuat penonton sampai haru saat memerankan karakter protagonis.

2. Dikenal Penyayang

Enggak heran, Kak Nay yang selalu dikenal lemah lembut serta ciri suara khasnya yang imut. 

Ia juga ternyata mempunyai sifat yang penyayang dan ramah. 

Jika dirinya sesang marah, ia lebih memilih untuk diam.

Baca Juga: Aktor Ini Sempat Mengunduli Kepalanya Demi Main Sinetron, Cari Tahu Fakta Menariknya

Baca Juga: Berperan Sebagai ART yang Kocak di Ikatan Cinta, Ternyata Gaya Keseharian dan Koleksi Tas Ayya Renita Enggak Main-Main

3. Raih Penghargaan

Berkat bakat akting dan usahanya dalam meniti karier, akhirnya Kak Nay berhasil menoreh prestasi yaitu sebagai Aktris Serial Televisi dalam Penghargaan di Festival Film Bandung tahun 2007.

Selama itu, ia memainkan berbagainkarakter yang ia perankan. Ia juga telah banyak menjadi penggemar para penonton.

Selain itu, ia juga kerap masuk nominasi di beberapa acara penghargaan bergengsi.

4. Dijuluki Ratu Iklan

Enggak hanya dijuluki ratu sinetron, ia juga dijuliki ratu iklan, lo.

Karena semasa karirnya, ia tercatat telah membintangi belasan produk iklan televisi seperti produk sabun, kosmetik, minuman dan lain-lain.

Baca Juga: Berawal dari Penyanyi Cafe, Maizura Kini Jadi Idola Baru Remaja Hingga Bermain Sinetron

Baca Juga: Pantas Saja Jam Tangan yang Dibeli Amanda Manopo Jadi Sorotan Warganet, Ternyata Harganya Segini

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id