Find Us On Social Media :

Inilah ke-5 Daftar Artis Indonesia yang Memiliki Penghasilan Tertinggi Sebagai Youtuber, Ada Idolamu?

Hasil Tangkapan Layar di Youtube Andre Taulany TV dengan Baim Wong

 

GridKids.id - Kids, enggak bisa dipungkiri bahwa kita sekarang begitu bergantung pada media sosial.

Yap, siapa sih yang enggak tahu slaah satu platform video yang bisa menghasilkan uang yaitu Youtube.

Banyak orang yang mencari keuntungan pada platform tersebut. 

Selain Instagram, Youtube juga telah menjadi sasaran untuk bisa menghasilkan banyak uang.

Dulu, para Youtuber bukan berasal dari kalangan artis melainkan orang biasa yang memberikan sebuah konten kreatif dan menghibur.

Namun kini, banyak para artis yang juga mencoba peruntungannya lewat platform itu.

Bahkan, tak banyak juga artis youtuber yang mendapat penghasilan hingga milyaran rupiah dalam setiap konten video mereka.

Penasaran, artis siapa saja yang memiliki penghasilan tertinggi sebagai youtuber artis di Tanah Air? Yuk, kita cek di sini!

Baca Juga: Viral karena Menguasai Banyak Bahasa Asing, Ternyata Youtuber Fiki Naki Sempat Kehilangan Akun Youtube, Ini Fakta-faktanya

Baca Juga: Lebih Dikenal Sebagai Youtuber, Gritte Agatha Ternyata Sudah Main Film Sejak Kecil

1. Deddy Corbuzier

Om Deddy Corbuzier yang dikenal sebagai mentalis dan presenter kondang itu juga disebut sebagai The Father of YouTube Indonesia.

Yap, dengan konten-konten podcast-nya yang menarik, banyak yang tertarik untuk menonton videonya itu.

Sekarang, ia telah mencapai 13 juta subscribers dan memiliki penghasilan perbulan sebesar 34.600 dollar AS - 553.500 dollar AS setara Rp 484,40 juta - Rp 7,75 miliar.

2. Baim Wong

Kak Baim Wong dan Kak Paola Verhoeven juga mencoba peruntungannya lewat Youtube.

Dalam waktunya yang singkat, ia telah mencapai 17 juta subscribers.

Yang menjadi daya tarik kontennya itu adalah, pemberian giveaway yang diadakan setiap hari pada setiap video yang ia keluarkan.

Enggak hanya itu, ia juga memiliki konten berbagi dan juga video keseharian keluarganya.

Pendapatannya perbulan bisa mencapai 59.300 dollar AS - 949.100 dollar AS setara Rp 830,20 juta - Rp 13,29 miliar.

Baca Juga: Sukses Jadi Dokter dan Youtuber Terkenal, Richard Lee Dulunya Ternyata Dilarang Sekolah Dokter Oleh Sosok Ini

Baca Juga: YouTube Recommendation: Belajar Gitar dari Internet, YouTuber Marty Schwartz Jagoannya!

3. Raffi Ahmad

Siapa tak kenal artis yang satu ini? Memiliki kanal Youtube bernama Rans Entertainment ini telah mencapai 19 juta subscribers.

Dalam setiap video yang dikeluarkan dari kanal mereka selalu menjadi trending di youtube.

Untuk penghasilannya dalam sebulan bisa mencapai 48.500 dollar AS - 776.200 dollar AS setara Rp 679 juta - Rp 10,87 miliar.

4. Ria Ricis

Adik dari pendakwah, Oki Setiana Dewi itu juga telah menjadi youtuber sejak lama.

Kak Ria Ricis yang dikenal dengan memiliki banyak squishy-nya itu, hingga kini subscribers-nya telah mencapai 23 juta.

Enggak heran ia memiliki banyak penghasilan dari hasil jerih payahnya di Youtube.

Perbulannya, ia menghasilkan sebesar 24.800 dollar AS-396.500 dollar AS setara Rp 347,20 juta - Rp 5,55 miliar.

Baca Juga: Aktris Blasteran Australia Ini Ternyata Menyukai Hobi Sepakbola, Inilah Faktanya Lainnya

Baca Juga: Beranjak Remaja, Netizen Sebut Azka Corbuzier Mirip Kim Soo Hyun

5. Andre Taulany

Salah satu komedian Indonesia yang selalu akrab dengan Om Sule itu juga mencoba untuk meraup penghasilan lewat Youtube.

Benar saja, disetiap konten youtubenya itu, selalu mencapai views yang banyak.

Enggak heran, kini subscribers-nya kini mencapai 4 juta.

Nah, untuk penghasilannya sendiri, Om Andre telah mendapatkan sebesar 30.600 dollar AS-489.500 dollar AS setara Rp 428,40 juta - Rp 6,85 miliar.

Nah, itulah ke-5 artis yang juga youtuber dengan penghasilan tertinggi di Indonesia. 

Apakah kamu juga tertarik untuk menjadi youtuber?

 Baca Juga: Daftar 10 YouTuber Terkaya di Dunia Tahun 2020, Nomor Satu YouTuber Cilik Berusia 9 Tahun

Baca Juga: Dulu Dikenal dengan Mantra Sulapnya yang Khas, Begini Kabar dari Cinta Kuya Sekarang

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id