Find Us On Social Media :

Kisah Indonesia Berangkat ke Piala Dunia Tahun 1938, Jadi Negara Asia Pertama yang Berlaga di Ajang Paling Bergengsi Dunia

Timnas Indonesia pada Piala Dunia tahun 1938.

GridKids.id – Kids, kamu tahu enggak, sih, kalau Timnas sepak bola Indonesia pernah bermain di Piala Dunia?

Yap! Benar adanya kalau Indonesia pernah ikut serta dalam turnamen sepak bola paling bergengsi di dunia ini, yaitu pada tahun 1938.

Jadi, negara Asia manakah yang pertama kali bermain di Piala Dunia? Jawabannya tentu Indonesia!

Saat mengikuti turnamen akbar tersebut, Indonesia masih dikenal dengan sebutan Hindia Belanda, karena, pada saat itu negara kita belum merdeka dan masih merasakan penjajahan Belanda.

Kala itu, Federasi sepak bola dunia (FIFA) hanya menaruh dua tempat kepada negara Asia untuk bermain di kompetisi ini.

Selain Indonesia, Jepang juga mendapat kesempatan untuk lolos ke turnamen sepak bola antarnegara tertinggi di dunia tersebut.

Baca Juga: Banyak yang Enggak Tahu, Penyanyi Jebolan Indonesian Idol Ini Ternyata Saudara dari Pemain Timnas Indonesia Irfan Bachdim

Baca Juga: Profil Lengkap Jack Brown, Calon Bintang Sepak Bola Andalan Indonesia