Baru-baru ini, salju turun di Gurun Sahara, Kids. Hal ini merupakan peristiwa yang unik dan enggak biasa.
Tepatnya, salju ini turun di kota gurun Ain Sefra yang ada di Pegunungan Atlas, Aljazair.
Fenomena alam ini diduga terjadi karena tekanan tinggi udara dengan suhu sangat rendah yang terkonsentrasi di wilayah gurun.
Lalu, mereka bereaksi dengan tingkat kelembaban yang tinggi sampai akhirnya menimbulkan salju.
Memang, belakangan ini daerah tersebut mengalami cuaca yang enggak biasa. Bahkan pada 10 Januari, salju mulai turun di wilayah pegunungan.
Fenomena ini sudah empat kali terjadi di Gunung Sahara.
Fenomena pertama terjadi pada tahun 1979. Setelah itu, salju kembali turun di tahun 2017 dan 2018.
Bahkan pada tahun 2017, salju yang turun sampai setebal 1 meter.
Baca Juga: Unik! Bukannya Mengeras, Es di Hutan Ini Justru Terlihat Lembut Seperti Gumpalan Gulali, Kok Bisa?