Find Us On Social Media :

 Unik, Peneliti Temukan Lukisan Berumur 45.000 Tahun di Salah Satu Goa di Indonesia

salah satu lukisan di goa Leang Tedongnge yang berusia 45.500 tahun

 

GridKids.id - Kids kamu tahu enggak, sejumlah Arkeolog berhasil menemukan lukisan tertua di dunia yang terletak di Sulawesi, lo. 

Lukisan tersebut mengambarkan hewan yang menyerupai babi.

Babi sendiri merupakan hewan yang banyak ditemui di pulau Sulawesi. Nah, lukisan tersebut terdapat di goa Leang Tedongnge.

Lukisan yang dibuat di dinding goa tersebut berusia seenggaknya 45.500 tahun lalu dan menggambarkan hewan endemik Pulau Sulawesi.

Menurut peneliti, penemuan lukisan tersebut akan mengungkap kehidupan serta jejak manusia purba modern, yakni Homo sapiens.

Dilansir dari Kompas.com, riset mengenai lukisan purba tersebut dilakukan oleh Pusat Penelitian Arkeologi Nasional (Arkenas) bekerjasama dengan Universitas Griffith, Australia.

Pak Adhi Agus Oktaviana, salah satu peneliti menyampaikan bahwa pengamatan lukisan tertua ini sudah dilakukan sejak tahun 2013 dan survei gambar cadas tersebut secara intens dimulai pada tahun 2015 hingga sekarang.

Baca Juga: Sejarah Pompeii, Kota Romawi Kuno yang Lenyap karena Letusan Gunung Vesuvius

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Ir. Soekarno, Bapak Proklamator yang Mengantar Indonesia Menjadi Macan Asia

Lalu pada tahun 2018, para tim peneliti sudah melakukan pengecekan untuk melihat kandungan  dating uranium series, lalu dilakukan perekaman lukisan.

Dating uranium adalah sebuah metode yang mengukur peluruhan radioaktif uranium yang terdapat pada goa.

Langkah selanjutnya para peneliti akan mengambil sampel di Leang Tedongnge bersama Profesor Maxime Aubert, spesialis pertanggalan dari Griffith Center for Social Science and Cultural Research.

Lukisan babi endemik Sulawesi tersebut memiliki jambul pendek dengan rambut tefa serta sepasang kutil.

Menurut peneliti lukisan tersebut berukuran 136x54 cm, lalu terdapat goresan tangan pada belakang babi.

Ahli menyampaikan bahwa untuk menuju goa sangat menyulitkan.

Baca Juga: Tinggal Sendirian Dalam Gua karena Tak Punya Rumah, Pria 50 Tahun Ini Mengaku Kadang Merasa Ketakutan

Baca Juga: Transportasi Laut Antarpulau, Materi Belajar dari Rumah TVRI 6 Januari 2021

Karena lokasi tersebut berada di lembah yang dikelilingi tebing kapur terjal dan hanya bisa diakses melalui goa sempit di musim kemarau.

Mengapa begitu? Soalnya, saat musim hujan dasar lembah tergenang, Kids.

Selain di goa Leang Tedongnge, peneliti juga menemukan lukisan babi di goa Leang Balangajia 1.

Lukisan tersebut menempel di langit-langit goa dengan ukuran lebih besar dari goa sebelumya.

Ukurannya sekitar 187x110 cm dengan empat lukisan tangan tertempel di atasnya.

Untuk lukisan goa Leang Balangajia 1 kondisinya sangat rusak dan sulit diurai oleh peneliti.

Namun, dari dua goa tersebut memiliki kesamaan, yaitu sama-sama lukisan babi jantan.

Baca Juga: Bikin Bangga! Tim Ganda Putri Indonesia Cetak Sejarah Baru di Thailand Open 2021

Baca Juga: Apa Itu Piramida? Ini Penjelasan, Sejarah, dan Cara Membangunnya

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.