GridKids.id - "Kapal-Kapal Besar Lautan" adalah materi Belajar dari Rumah TVRI untuk kelas 6 SD edisi hari Rabu, 6 Januari 2021.
Apa yang kamu ketahui tentang kapal, Kids?
Kapal adalah kendaraan pengangkut penumpang dan barang di laut, tapi bisa juga di sungai, danau, dan lain sebagainya.
Kapal bisa terbuat dari kayu atau besi, bergeladak, bertiang satu atau lebih, dan digerakkan oleh mesin atau layar.
Baca Juga: Alat Transportasi Laut untuk Manusia dan Barang, Kapal Feri dan Peti Kemas, Belajar dari Rumah
Tahukah kamu? Ada jenis kapal itu bermacam-macam, lo. Dari segi ukuran, ada kapal yang kecil, ada pula kapal yang besar.
Nah, berikut ini beberapa jenis kapal-kapal yang besar di lautan. Apa saja, ya?