Find Us On Social Media :

Liverpool Kalah, Poin di Klasemen Sama dengan Manchester United yang Masih Menyimpan 1 Pertandingan

Liverpool hanya meraih 2 poin dalam 3 pertandingan terakhir.

GridKids.id - Kejutan terjadi di liga premier Inggris semalam.Juara musim lalu Liverpool yang saat ini juga masih memimpin klasemen harus menyerah dalam pertandingan melawan Southampton.Dalam pertandingan itu, Liverpool kalah 0-1 akibat gol dari Danny Ings saat pertandingan baru berjalan 2 menit.Dengan kemenangan di kandang sendiri tersebut, Southampton kini berada di posisi 6 klasemen Liga Inggris.

Baca Juga: Penantian Panjang Selama 30 Tahun Tak Sia-Sia, Liverpool Akhirnya Dipastikan Kantongi Gelar Juara Liga Inggris 2019-2020Kekalahan tersebut terasa menyakitkan bagi Liverpool karena Danny Ings adalah mantan pemain Liverpool.Walaupun sebenarnya semasa di Liverpool Danny Ings lebih banyak berada di bangku cadangan karena cedera.

Dan secara statistik, Liverpool padahal melakukan 17 kali tembakan ke gawang Southampton, yang sebakliknya hanya melakukan 7 kali tendangan ke gawang Liverpool.Dalam 3 pertandingan terakhir Liverpool hanya meraih 2 poin setelah dua kali imbang dalam 2 pertandingan sebelumnya.

Sebelumnya Liverpool bermain 0-0 melawan Newcastle dalam pertandingan away, dan di akhir pekan minggu lalu Liverpool imbang 1-1 melawan West Brom di Anfield.Padahal pada pertandingan sebelum melawan West brom, Liverpool tampil ganas dengan berfoya-foya 7 gol tanpa balas melawan Crystal Palace.Dari hasil pertandingan ini poin Liverpool di klasemen liga adalah 33 poin, sama dengan rival mereka Manchester United.

Manchester United meraih 6 poin penuh dari 2 pertandingan mereka sebelumnya melawan Aston Villa dan Wolves, keduanya saat MU bermain di Old Trafford.

Baca Juga: Fans Cilik Manchester United Ini Diundang ke Old Trafford Pasca Kirim Surat untuk Juergen Klopp, Minta Liverpool KalahAkan tetapi, Manchester United baru memainkan 16 pertandingan sedangkan Liverpool sudah bermain 17 pertandingan. Artinya, pasukan pimpinan Ole Gunnar ini masih berpeluang menyalip Liverpool apabila menang atau seri ketika bertandang ke markas Burnley 13 Januari nanti.Akan tetapi, perebutan poin panas akan terjadi pada tanggal 17 Januari nanti ketika Liverpool menjamu Manchester United di Anfield.