Find Us On Social Media :

Sudah Jadi Model Sejak Kecil dan Punya Banyak Bakat, Inilah Fakta Menarik dari Aktris Keturunan Belanda Mawar Eva

Mawar Eva de Jongh

GridKids.id - Kids, pelantun lagu "Lebih dari Egoku" Kak Mawar Eva de Jongh, saat ini jadi salah satu penyanyi wanita yang sedang ramai diperbincangkan.

Enggak cuma suaranya yang merdu, Kak Mawar juga punya bakat akting yang luar biasa. 

Di setiap single yang dirilisnya, lagu-lagu Kak Mawar Eva langsung hits dan populer di kalangan kaum millenial

Selain berbakat di musik, Kak Mawar juga punya bakat akting. Dia memerankan FTV, serial web dan bahkan jadi pemeran utama di beberapa judul film

Berkat itu, nama Kak Mawar Eva melambung tinggi dan punya banyak penggemar. 

Nah, berikut ini ada 5 fakta menarik dari Kak Mawar Eva. Yuk, kita cek di sini! 

Baca Juga: Viral Berkat Aktingnya, Ternyata Pesinetron Ini Keturunan Spanyol, Ini Fakta-Faktanya!

Baca Juga: Enggak Hanya Jago Nyanyi, Aurel Hermansyah Ternyata Juga Jago di Bidang-Bidang Ini

1. Keturunan Belanda

Kak Mawar Eva ternyata keturunan darah Karo-Belanda. Ia lahir di Harleem, Belanda, pada tanggal 26 September 2001.

Ayahnya bernama Bastian Olivier de Jongh yang berasal dari Belanda dan Ibunya bernama Hartawati Gurusinga yang merupakan orang Batak Karo. 

Ia juga punya seorang kakak bernama Budi Floris de Jongh. 

2. Bakat Menyanyi Sejak Kecil

Sejak umur 7 tahun, Kak Mawar Eva sudah punya bakat bernyanyi. 

Berawal dari hobi nyanyi, sekarang Kak Mawar Eva sudah berhasil mencapai cita-citanya jadi seorang penyanyi. 

Dia juga punya beberapa single dan lagunya selalu menjadi hits song di antaranya ada "Lebih dari Egoku", "Sedang Sayang-sayangnya" dan "Heartbeat".

Baca Juga: Gantikan Daniel Mananta, Kini Boy William Memberikan Warna Baru di Indonesian Idol, Ini Fakta Menarik Lainnya

Baca Juga: Pernah Meraih Piala Citra, Ini Sederet Fakta Tentang Tissa Biani, Salah Satunya Bisa Memanah

3. Jago Akting

Selain bermusik, Kak Mawar Eva juga aktif di dunia seni peran. 

Dimulai dari memerankan sejumlah FTV, sinetron, serial web dan film-film. 

Film yang sangat populer dibintanginya adalah "Bumi Manusia" di mana ia berperan sebagai Annelies Mellema dengan lawan mainnya Kak Iqbaal Ramadhan. 

Di tahun 2021, ia akan memainkan salah satu peran di film milik sutradara Ody C. Harahap yaitu "Patriot Taruna: Virgo and The Sparklings".

4. Pernah Mengikuti Miss Celebrity Indonesia

Di tahun 2015, Kak Mawar Eva mengikuti ajang pencarian bakat Miss Celebrity Indonesia. 

Ia berhasil jadi juara 1 dan menyandang gelar Miss Celebrity Indonesia.

5. Menjadi Model Sejak TK

Enggak heran ia bisa menyandang gelar Miss Celebrity Indonesia, karena Kak Mawar Eva sudah jadi model sejak TK, lo.

Kak Mawar Eva sudah menggeluti dunia entertainment di usianya yang masih kecil dan ia juga sering mengikuti beberapa kompetisi model.

Baca Juga: Dulu Terkenal dengan Nama

Baca Juga: Initip Fakta Menarik Prilly Latuconsina, Artis Serba Bisa yang Punya Segudang Prestasi

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.