Find Us On Social Media :

Alami Gejala-Gejala Ini? Waspada Bisa Jadi Tubuh Telah Terinfeksi Virus Corona Tanpa Kita Sadari

Tanda telah terinfeksi virus corona sejak lama (ilustrasi)

- Rambut Rontok

Kalau rambutmu tiba-tiba mengalami kerontokan tapi enggak diketahui pasti apa penyebabnya, sebaiknya jangan disepelekan, ya.

Soalnya, sejumlah pasien mengalami rambut rontok selama sekian bulan setelah sembuh dari infeksi virus corona.

Hal itu memang bisa dialami karena berbagai penyebab selain COVID-19.

Namun, jika selain rontok tanpa sebab kamu juga mengalami gejala yang mengarah ke COVID-19 seperti batuk dan demam, maka jangan ragu untuk segera melakukan tes, ya.

- Terasa Sesak

Siapa yang terkadang merasakan sesak, nih?

Tahukah kamu kalau infeksi virus corona bisa menimbulkan efek samping seperti sesak napas?

Baca Juga: Bukan Batuk Kering, Ternyata Ini Gejala Paling Umum COVID-19 yang Wajib Kita Waspadai

Baca Juga: Perbedaan Rapid Test Antibodi dan Rapid Test Antigen, Harus Pilih yang Mana?

Yap, bisa jadi tanpa sadar sebelumnya kita telah menderita COVID-19, Kids. Jadi segera periksakan diri, ya.

- Batuk

Gejala lain yang bisa jadi pertanda tubuh sebenarnya telah terinfeksi COVID-19 adalah batuk yang enggak kunjung sembuh.

Batuk yang dialami umumnya adalah batuk kering atau tanpa dahak atau pun lendir, Kids.

Berdasarkan data, sebanyak 43 persen pasien COVID-19 mengalami batuk antara 14-21 hari setelah dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id