3. Periksa rutin keadaan kelinci
Kids, mungkin kamu sering lupa atau lalai terhadap hewan peliharaan kamu.
Kita menganggap kelinci sudah cukup diberi makan, minum dan tempat tinggal.
Namun, bisa saja kelinci kesayanganmu sedang sakit namun enggak menunjukkan tanda-tanda sama sekali.
Untuk itu kita harus aktif mencari tahu sendiri dengan memeriksa bagian bulu atau kulit dibagian bawah serta ekor.
Periksalah kelincimu apakah ada luka atau enggak.
4. Jangan biarkan kelincimu sendirian
Jika kamu ingin membeli kelinci, Kids, enggak disarankan untuk membeli satu kelinci saja.
Lebih baik memelihara kelinci sepasang untuk membuatnya enggak sendirian.
Ini karena kelinci adalah hewan sosial yang bergantung satu sama lain untuk bertahan hidup.
Dihabitat aslinya, kelinci pun tinggal secara berkelompok di bawah tanah.
Baca Juga: Dongeng Indonesia - Kejutan Kelinci Kecil #MendongenguntukCerdas
Baca Juga: Dongeng Daun Kol yang Ditanam Kelinci #MendongengUntukCerdas