Find Us On Social Media :

Initip Fakta Menarik Prilly Latuconsina, Artis Serba Bisa yang Punya Segudang Prestasi

Prilly Ltuconsina

GridKids.id - Kids, Kak Prilly Latuconsina adalah artis Indonesia yang sangat multitalenta. 

Sejak kecil memulai kariernya sebagai presenter cilik dan mempunyai program sendiri. Kak Prilly juga sering muncul di iklan-iklan televisi. 

Semenjak tumbuh remaja, Kak Prilly banyak mendapatkan tawaran bermain sinetron. Enggak heran, dulu sering banget lihat wajah Kak Prilly di televisi. 

Sejak membintangi salah satu sinetronnya, nama Kak Prilly meroket dan sangat banyak fans yang menyukai kepribadian dari dara cantik yang berasal dari Ambon ini. 

Selain pesinetron, Kak Prilly juga membintangi beberapa film lain dan drama web series. Kak Prilly juga sangat menyukai musik dan pole dance

Artis serba bisa ini juga punya segudang prestas, lo.

Bahkan Kak Prilly bisa dijajarkan dengan para artis papan atas. Yuk, kita cek di sini beberapa fakta dari Kak Prilly! 

Baca Juga: Lirik Lagu Figurinha (Ao Vivo) - Douglas e Vinicius, Populer di TikTok

Baca Juga: Sherina dan Sadam Kembali Lagi dalam Petualan Sherina 2, Simak Fakta Perilisannya

1. Menjadi Native Speaker

Enggak cuma di bidang peran dan seni, Kak Prilly juga punya kemampuan lain di bidang akademik. 

Wawasannya yang luas membuat Kak Prilly sering diundang ke acara-acara internasional.

Salah satunya pernah menjadi pembicara dalam RISE Conference Hongkong, sebuah acara konferensi teknologi terbesar di tingkat Asia. 

2. Pernah Meraih Trofi Panasonic Global Awards 

Yup, Kak Prilly membuktikan dirinya benar-benar serius di bidang seni dan berhasil mendapatkan trofi dari "Panasonic Global Awards" selama 3 tahun berturut-turut.

Di tahun 2016, 2017 dan 2018, Kak Prilly menang penghargaan sebagai "Artis Terfavorit". 

3. Berhasil Meluncurkan Buku 

Kak Prilly lagi-lagi berhasil meluncurkan buku yang ditulisnya sendiri. 

Buku pertama berjudul "3 Detik dan Rasa Rindu" pada 2017 dan di tahun 2019, Kak Prilly meluncurkan buku keduanya yang berjudul "Fatamorgana". 

Baca Juga: Bikin Bangga! Dikenal dengan Wajah Imut, Ini 5 Fakta Menarik Tasya Kamila yang Memiliki Segudang Prestasi

4. Diangkat Menjadi Duta oleh Kemenpora dan Beberapa Duta lainnya

Siapa yang enggak bangga dengan Kak Prilly? Berbagai gelar duta sudah diraih Kak Prilly. 

Pertama, ia ditunjuk oleh Kemenpora sebagai Duta Ayo Olahraga di usianya yang masih 21 tahun. 

Enggak henti sampai situ, Kak Prilly kembali di daulat sebagai Duta Kanker Serviks, Duta Keselamatan dan Berkendara, terakhir Duta Pajak Bumi dan Bangunan Kota Tangerang. 

5. Raih Penghargaan Internasional

Selain penghargaan dari Panasonic Global Awards, Akka Prilly juga pernah mendapatkan penghargaan dari WebTVAsia Awards 2016 dwngan kategori "People's Choice". 

WebTVAsia adalah ajang penghargaan untuk content creator dan orang-orang yang cukup populer di media sosial. 

Nah, itulah beberapa fakta Kak Prilly Latuconsina yang bisa menjadikan motivasi dan inspirasi buat anak-anak millenial. 

Baca Juga: Kontestan Indonesian Idol Ini Ternyata Dulu Eks Idola Cilik, Inilah Fakta Menarik dari Hanafiah Aldrin

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.