Gerak Manipulatif dalam Permainan Rounders
Karena olahraga rounders menggunakan alat, ada beberapa gerak manipulatif dalam olahraga rounders, nih.
Beberapa gerak manipulatif dalam olahraga rounders antara lain:
- melempar dan menangkap bola mendatar
- melempar dan menangkap bola lambung
- melempar dan menangkap bola menyusur
- memukul bola
Kombinasi Gerak Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Rounders
Gerak dasar pada permainan rounders terdiri atas gerakan melempar bola, menangkap bola, dan memukul bola.
Dalam permainan rounders, gerakan tersebut dikombinasikan dengan berlari menuju tempat hinggap (base).
Kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif bisa ditunjukkan dalam gerakan, melempar, menangkap, serta memukul bola rounders.
Kombinasi gerak dasar permainan rounders mampu dilakukan secara berkelompok atau berpasangan.
Baca Juga: Gerak Lokomotor, Non Lokomotor, Manipulatif pada Olahraga Kasti dan Contohnya