Find Us On Social Media :

Komponen-Komponen dalam Peta, Judul, Petunjuk Arah, Skala dan Lainnya

Komponen yang ada di peta dan penjelasannya

GridKids.id - Di zaman sekarang mungkin kamu jarang menemukan peta, Kids. Peta berfungsi sebagai gambar yang menunjukkan letak tanah, laut, gunung dan lainnya dengan skala tertentu.

Komponen-komponen peta bisa membuat kamu lebih mudah membacanya.

Komponen-komponen peta termasuk dalam judul, petunjuk arah, skala, legenda dan lainnya.

 

Sekarang kita cari tahu komponen pada peta, yuk! untuk mendapatkan hasil yang akurat.

 

Komponen-komponen dalam peta

1. Judul

Judul bagian terpenting dalam peta. Tujuannya, untuk menjelaskan jenis peta.

Judul biasanya terletak di bagian tengah atas gambar.

2. Petunjuk Arah

Petunjuk arah biasanya berada pada bagian ruang kosong di peta. Petunjuk arah berisi simbol arah mata angin.

Tujuannya untuk mengetahui arah pada peta, seperti utara, selatan, timur, dan barat.

Baca Juga: Unsur-Unsur Dalam Peta yang Perlu Diketahui, Salah Satunya Petunjuk Arah

3. Legenda

Legenda peta berfungsi untuk menjelaskan mengenai keterangan simbol-simbol yang terdapat pada peta.

Legenda biasanya berada di sudut kiri peta.

4. Skala Peta

Skala merupakan perbandingan jarak antara keadaan pada peta dengan keadaan sebenarnya.

 

Skala dibagi menjadi tiga jenis, yaitu:

a. Skala Angka

Skala angka adalah skala yang menunjukkan perbandingan antara jarak pada peta dan jarak sebenarnya. Contohnya, skala 1: 50.000.

Itu artinya setiap 1 centimeter jarak pada peta sama dengan 50.000 kilometer satuan jarak sebenarnya.

Jadi, jika jarak 2 kota (A dan B) pada peta 20 centimeter, dan skala pada peta adalah 1:50.000, maka jarak sebenarnya antara kota A dan B adalah:

20 cm x 50.000 =1.000.000 cm = 10 kilometer.

b. Skala Garis

Skala garis adalah skala yang ditunjukkan dengan garis lurus yang dibagi dalam beberapa ruas. Setiap ruas menunjukkan satuan panjang yang sama.

c. Skala Verbal

Skala verbal adalah skala yang ditulis dengan kata-kata atau secara verbal (lisan). Skala jenis ini sering digunakan di negara tertentu, seperti Inggris.

5. Simbol

Simbol peta berupa gambar tanda pada peta.

Simbol berfungsi untuk mewakili keadaan sesungguhnya, seperti simbol kota, simbol jalan kereta api, simbol gunung, dan simbol sungai.

Baca Juga: Contoh Peta Konsep Sifat-Sifat Cahaya, Belajar dari Rumah TVRI 8 September 2020

6. Inset

Inset merupakan sebuah peta berukuran kecil dan lebih detil yang disisipkan pada peta utama.

Fungsinya antara lain untuk penunjuk lokasi dan memperjelas suatu lokasi.

7. Warna Peta

Peta memiliki simbol-simbol warna. Tujuannya untuk menjelaskan keadaan tempat atau obyek di permukaan Bumi.

Misalnya, warna biru untuk perairan, warna cokelat untuk pegunungan, dan warna kuning untuk dataran tinggi.

8. Garis Tepi

Garis tepi adalah sebuah garis untuk membatasi ruang pada peta, biasanya berbentuk persegi empat.

Garis tepi dibuat pada peta agar gambar berada tepat di tengah-tengah dan meletakkan garis astronomi.

(Penulis: Jonathan Alfredi)

Baca Juga: Mengapa Peta Indonesia Diperbarui? Rangkuman Belajar dari Rumah, 12 Agustus 2020

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Caranya melalui: www.gridstore.id