GridKids.id - Kasus virus corona COVID-19 masih menyebar di seluruh dunia, Kids.
Sampai hari ini (3/12/20), Amerika Serikat punya jumlah kasus infeksi virus corona tertinggi. Sedangkan India jadi negara kedua.
Berdasarkan data Worldometers, Kamis (3/12/2020), India punya total 9.534.964 kasus positif COVID-19, dengan 138.657 kematian.
Banyaknya kasus di India ini membuat sebuah perusahaan robotik mengembangkan sebuah robot yang bisa melakukan tugas-tugas di rumah sakit.
Hal ini untuk mengurangi risiko paparan yang menimpa tenaga medis.
Robot yang bertugas menangani pasien tersebut dinamai Mitra, yang dalam bahasa Hindi berarti "teman".
Lalu, tugas seperti apa yang dilakukan oleh robot itu, ya?
robotBaca Juga: Keren! Demi Selamatkan Spesies yang Terancam Punah, Para Ilmuwan Ciptakan Robot Sloth Super Canggih