Find Us On Social Media :

Kabar Baik untuk Pecinta Kucing! Enggak Lama Lagi, Kita Bisa Mengerti Bahasa Kucing dengan Aplikasi Canggih di Ponsel

Aplikasi untuk Mengerti Bahasa Kucing

GridKids.id - Kids, apa kamu termasuk pecinta kucing? Wah, kalau iya, kamu pasti ingin bisa berkomunikasi dengan kucing.

Hewan yang satu ini memang sering membuat kita penasaran. Selain karena tingkahnya yang aneh, mereka juga terkenal sangat cuek.

Hal ini berbeda dengan anjing yang dinilai lebih cerdas. Mereka lebih bisa 'berkomunikasi' dengan manusia.

Itu sebabnya, manusia juga selalu berusaha untuk 'membaca' dan memahami kucing. Salah satunya dengan melihat tingkah laku dan tanda-tanda dari gerak kucing.

Misalnya saja saat mereka mengangkat ekornya tinggi dan membentuk tanda tanya. Itu artinya kucing sedang tenang.

Lalu, bagaimana kalau kucing mengeong?

Nah, saat kucing mengeong, ada beberapa hal yang berusaha ia sampaikan, Kids. Mulai dari menyapa, lapar, kesakitan, dan lainnya.

Namun tentu saja, manusia enggak bisa selalu bisa memahami maksud kucing yang mengeong.

Hal inilah yang menginspirasi Javier Sanchez untuk menciptakan sebuah aplikasi yang bisa membantu komunikasi manusia dengan kucing peliharaan.

Wah, kira-kira seperti apa, ya? Yuk, cari tahu!

Baca Juga: Hilang dan Pergi Jauh dari Rumah, Ternyata Ini Rahasia Anjing dan Kucing Bisa Kembali Lagi

Memahami Bahasa Kucing

Sanchez saat ini sedang mengembangkan aplikasi bernama MeowTalk.

Aplikasi ini diklaim bisa menerjemahkan vokalisasi kucing menjadi sesuatu yang bisa dipahami manusia.

Tahu enggak? Ternyata, kucing cuma mengeong untuk menyampaikan pesan pada manusia, lo.

Yup! Secara alami, kucing enggak pernah mengeong terhadap satu sama lain.

Sanchez dan timnya juga menemukan kalau kucing sering punya satu dari sembilan maksud berbeda yang mereka coba sampaikan saat mengeong kepada manusia.

Setiap pesan ini punya jenis meongnya sendiri, Kids.

Sanchez pun berusaha untuk memecahkan kode meow menjadi frasa yang coba disampaikan oleh kucing, seperti "Saya lapar" atau "Saya kesakitan".

Pemilik kucing yang mengunduh aplikasi bisa merekam suara meong kucing mereka lalu mendapatkan terjemahan suaranya.

Oh iya. Kamu juga bisa memasukkan vokalisasi dari meongan kucing kesayangan agar bisa dipelajari oleh aplikasi ini.

Enggak cuma itu, pemilik juga bisa memberikan umpan balik kepada Meowtalk tentang keakuratan terjemahan aplikasi terhadap meongan kucing.

Baca Juga: Kucingmu Suka Berlarian dan Aktif di Malam Hari? Bisa Jadi 5 Hal Ini Penyebabnya, Salah Satunya Kutu

Sembilan Terjemahan

Dalam deskripsinya, aplikasi Meowtalk bisa menerjemahkan meongan kucing secara instan yang mewakili suasana hati dan apa yang sedang dipikirkan oleh kucing.

Hal ini masuk dalam sembilan terjemahan umum.

Namun, setiap kucing punya vokalisasi dan kosa kata mengeong unik yang bisa melebihi sembilan maksud umum ini.

Saat kamu memberikan aplikasi 5 sampai 10 contoh meongan dari kucing (misalnya “mau makanan", "keluarkan saya") aplikasi bisa mulai mengenali meong itu.

MeowTalk masih dalam pengembangan dan terus disempurnakan dan diperbarui, tapi prototipe tersebut kini sudah tersedia untuk diunduh untuk ponsel Apple dan Android.

Sanchez berharap aplikasinya bisa terbukti berhasil.

Saat ini ia dan timnya juga sedang mengembangkan kalung yang bisa menerjemahkan mengeong kucing saat mereka berbicara.

Baca Juga: Kucingmu Suka Melet? Walau Menggemaskan, Perilaku Tersebut Sebaiknya Waspadai, Ini Alasannya

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.