Find Us On Social Media :

Jangan Sampai Terlewat! Inilah 5 Planet Paling Terang yang Bisa Diamati dari Bumi pada November 2020, Apa Saja?

5 Planet Paling Terang yang Bisa Diamati dari Bumi

3. Mars

Mski sedikit meredup dibandingkan pada bulan Oktober lalu, di bulan November ini Mars yang tampak kemerahan tetap bisa teramati bahkan lebih lama dibandingkan planet lainnya.

Hal ini karena Mars sudah bertengger di arah Timur setelah Matahari terbenam dengan ketinggian sekitar 4-50 derajat dan akan lebih tinggi lagi menjelang akhir November mendatang.

Kamu enggak perlu khawatir ketinggalan penampakan fenomena ini, karena Mars baru akan terbenam pada pukul 03.30 dini hari waktu lokal di awal periode 10 hari kedua bulan November ini.

Namun, penampakannya akan bergeser maju sampai terbenam lebih awal pada pukul 02.15 dini hari di akhir November mendatang.

4. Jupiter dan Saturnus

Kedua planet ini terlihat selalu berdekatan sejak berbulan-bulan sebelumnya, dan semakin mendekat menjelang konjungsi Agung Jupiter-Saturnus pada 21 Desember mendatang.

Jupiter akan tampak sedikit lebih rendah dibandingkan Saturnus saat berada di ufuk barat seusai terbenam Matahari.

Di awal 10 hari kedua bulan ini, keduanya akan terbenam sekitar pukul 22.30 waktu lokal; dan menjelang akhir bulan, keduanya akan terbenam lebih awal yaitu sekitar pukul 21.30 waktu lokal.

Baca Juga: Selama Ini Fokus pada Mars, Ternyata Tanda Kehidupan Justru Muncul di Venus, Seperti Apa?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.