GridKids.id - Kids, apa kamu sering bersin secara terus menerus? padahal kamu enggak sedang sakit flu?
Sebenarnya, bersin sah-sah saja kok, namun jika terlalu sering tandanya ada yang salah dengan hal-hal disekitarmu.
Bersin adalah bentuk pertahanan tubuh terhadap benda asing yang masuk ke dalam hidung.
Kalau ada sesuatu yang masuk ke dalam hidung, hidung akan mengirimkan sinyal ke otak yang membuat hidung gatal.
Setelah itu, hidung akan bersin-bersin.
Hal yang menjadi penyebab sering bersin biasanya karena beberapa hal, salah satunya adalah udara di sekitar yang mengandung partikel asing seperti debu, polusi, alergen, hingga bakteri dan virus.
Selain itu, bersin-bersin bisa terjadi karena sistem kekebalan tubuh yang kurang baik.
Ternyata, enggak cuma itu saja, berikut ini beberapa penyebab hidung mudah bersin-bersin.
Baca Juga: Mulai Banyak Dicari, 5 Tanaman Ini Dipercaya Membawa Keberuntungan Hingga Kemakmuran