Find Us On Social Media :

Harus Berjalan dengan Kaki Belakang Akibat Kehilangan Dua Telapak Depannya, Kucing Ini Jadi Idola di TikTok

Rex, Kucing yang Kehilangan Kedua Telapak Depannya

GridKids.id - Kids, apa kamu punya kucing di rumah?

Kucing merupakan salah satu hewan favorit untuk dipelihara. Selain karena lucu, merawat hewan yang satu ini enggak susah.

Oh iya. Hewan ini juga dikenal banyak akal, lo. Enggak heran, kalau mereka selalu bisa beradaptasi dengan berbagai keadaan.

Nah, hal ini dibuktikan oleh Rex, seekor kucing yang tinggal di Kanada.

Rex adalah seekor kucing yang istimewa.

Saat kecil, ia enggak sengaja memasukkan kedua kaki depannya ke baik air. Sayangnya, saat itu sedang musim dingin.

Akibatnya, kedua telapak depan Rex ikut membeku.

Karena saat itu ia belum bersama pemiliknya yang sekarang, enggak ada yang langsung merawat dan menyelamatkan Rex saat hal itu terjadi.

Akibatnya, saat ditemukan, kedua telapak depan Rex sudah enggak bisa diselamatkan dan harus diamputasi.

Namun meski harus kehilangan dua telapak depannya, Rex bisa beradaptasi dengan baik, lo! Bahkan, sekarang ia jadi idola di berbagai media sosial.

Baca Juga: Apa Itu Heatstroke? Ini Penjelasan dan Tandanya pada Hewan Peliharaan

Beradaptasi dengan Baik

Karena enggak bisa menggunakan kedua kaki depannya dengan maksimal, Rex terpaksa harus memanfaat kedua kaki belakangnya dengan maksimal.

Untung saja, ia adalah kucing cerdik dengan ribuan akal.

Ia selalu punya cara untuk melewati berbagai halangan. Bahkan, ia sudah belajar berdiri dan berjalan dengan dua kaki belakangnya, lo!

Yup! Rex yang harus beradaptasi dengan kekurangannya ini ternyata justru membuat orang-orang kagum.

Bahkan, Rex juga bisa naik dan turun tangga dengan keadaannya ini, meski tentu saja ia membutuhkan waktu yang lebih lama.

Sebenarnya, Rex masih terlihat kesusahan saat berjalan. Ia terlihat selalu hampir terpeleset akibat lantai yang licin.

Namun pemiliknya menjelaskan kalau mereka enggak mungkin menggunakan karpet di rumahnya, karena Rex selalu mengencingi karpet tersebut.

Baca Juga: Pecinta Kucing Wajib Tahu! Ternyata Begini Cara Berkomunikasi dengan Kucing Agar Bisa Lebih Akrab, Berani Coba?

Membuat Kagum

Pemiliknya mendokumentasikan kehidupan Rex di Instagram dan TikTok.

Enggak lama, ia pun sudah jadi idola. Bahkan, ia sudah punya ratusan ribu pengikut di TikTok, lo!

Bukan cuma karena karena mereka menilai kalau Rex adalah kucing yang cerdas dan banyak akal, tapi juga karena Rex adalah kucing yang memang menggemaskan.

Meski harus punya kekurangan, tapi ia masih sama seperti kucing lain, Kids. Ia suka bermain dan penasaran terhadap segala sesuatu.

Nah, bagaimana, Kids? Rex memang kucing yang spesial, kan?

Baca Juga: Terungkap, Ternyata Ini Penyebab Kucing Suka Berada di Pangkuan Kita 

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.