Bentrokan ini akan menjadi laga emosional antar kedua tim karena ada beberapa pemain yang akan bertarung melawan mantan rekan setimnya sendiri, salah satunya adalah Kylian Mbappe dan Edinson Cavani.
Cavani baru saja bergabung dengan Manchester United pada awal musim ini dengan status bebas transfer.
Cavani tak diperpanjang kontraknya oleh PSG pada akhir musim lalu dan resmi berstatus tanpa klub.
Padahal, Cavani merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Les Parisiens dengan 200 gol dari 301 laga.
Pertandingan keduanya akan ditayangkan secara live dan bisa ditonton melalui SCTV dan Vidio.
Untuk menonton pertandingan PSG vs Manchester United di Liga Champions pada Rabu (21/10/20) pukul 02:00 WIB, klik link live streaming di bawah ini, ya!
>> Link Live Streaming PSG vs Manchester United
Baca Juga: Jadwal Liga Champions Musim 2020-2021 Pekan Ini, Ada 2 Big Match
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.