Find Us On Social Media :

Valentino Rossi Positif COVID-19 Setelah Rasakan Nyeri dan Demam, Peluang Juarai MotoGP 2020 Semakin Tertutup

Valentino Rossi positif Covid -19, absen di MotogP Aragon 2020 dan diragukan tampil di balapan berikutnya, MotoGP Teruel

GridKids.id - Kabar mengejutkan datang dari salah satu pembalap utama MotoGP, Valentino Rossi.

Pada Kamis (15/10/20) malam WIB, ia dinyatakan positif COVID-19.

Kabar itu dirilis oleh pihak MotoGP. Rossi juga sudah mengumumkannya sendiri lewat media sosial pribadinya.

Dalam tweet tersebut, Rossi mengatakan kalau saat ia bangun di pagi hari, ia merasa enggak enak badan. Tulang-tulangnya terasa nyeri dan ia sedikit demam.

Rossi lalu segera memanggil dokter yang lalu mengetesnya PCR dua kali.

Hasil tes PCR pertama negatif, tapi PCR kedua yang baru dikirim pada pukul 16.00, hasilnya positif.

Rossi pun sangat kecewa karena harus melewatkan pertandingan di Sirkuit Aragon, Spanyol. Padahal sebelumnya, ia merasa sangat optimis.

Ia juga merasa sedih dan marah karena Rossi merasa kalau ia sudah mematuhi protokol kesehatan dengan sebaik mungkin.

Baca Juga: Italia Dikunci Sementara karena Virus Corona, Begini Kabar dan Keseharian Valentino Rossi

Peluang Semakin Tertutup

Rossi harus menjalani isolasi mandiri di kediamannya dan akan absen dari dua seri balapan di Sirkuit Aragon, Spanyol.

Selama Rossi tinggal di rumahnya (11-15 Oktober), ia belum berhubungan dengan siapa pun yang hadir di Gran Premio Aragon, termasuk pebalap akademi VR46, staf VR46, anggota tim Monster Energy Yamaha dan lain-lain.

Kondisi Rossi akan diawasi ketat oleh staf medis di Tavullia dan akan ditinjau setiap hari dengan mempertimbangkan keikutsertaan Rossi di acara balapan MotoGP mendatang.

Valentino Rossi saat ini berada di peringkat ke-13 klasemen MotoGP dengan koleksi 58 poin. 

Ia terpaut 57 angka dari Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT), yang berada di puncak. 

Dengan kabar ini, peluang Rossi untuk menjuarai MotoGP 2020 semakin tertutup. 

Baca Juga: Tanpa Gejala, Mega Bintang Juventus Cristiano Ronaldo Dinyatakan Positif COVID-19

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.