Find Us On Social Media :

Apa Itu Among Us? Game Populer yang Asyik Dimainkan Ramai-Ramai

Apa Itu Game Among Us

GridKids.id - Kids, apa kamu tahu apa itu Among Us?

Among Us adalah game yang sangat populer belakangan ini. Hmm... kira-kira, apa yang membuat game online ini begitu digemari, ya?

Tahu enggak? Meski baru populer belakangan ini, ternyata Among Us adalah game yang sudah dirilis Innersloth pada tahun 2018, lo.

Game ini sangat cocok dimainkan beramai-ramai dengan teman atau saudara.

Permainan ini mengajarkan pemainnya untuk selalu waspada dengan orang di sekitarnya, bahkan dengan temannya atau saudara sendiri.

Nah, di sini juga ada beberapa istilah, yaitu crewmate dan impostor.

Crewmate adalah teman seperjuangan yang punya satu visi dan misi. Sedangkan impostor adalah penjahat yang sedang menyamar.

Meski sudah dirilis dua tahun lalu, belakangan ini Among Us sedang populer. Permainan ini juga sempat trending di Twitter.

Di platform mobile sendiri, Among Us sudah diunduh sebanyak 86,6 juta kali, naik pada periode Agustus-September.

Lalu, apa penyebab game ini sangat populer, padahal enggak tergolong baru? Lalu, bagaimana cara memainkannya?

Baca Juga: Cara Ampuh Hilangkan Bosan Selama di Rumah Saja, dari Nonton Kartun sampai Bermain Game Seru