Find Us On Social Media :

Apa Itu Gerak Manipulatif? Contoh Gerak Manipulatif pada Olahraga Basket

Gerak manipulatif dalam olahraga basket

GridKids.id - Pasti kamu sudah enggak asing dengan gerak lokomotor dan nonlokomotor.

Namun, bagaimana dengan gerak manipulatif, Kids?

Apakah kamu sudah tahu apa itu gerak manipulatif?

Kemarin sudah dibahas tentang gerak lokomotor dan nonlokomotor beserta contohnya dalam olahraga basket.

Nah, kali ini mari kita bahas tentang gerak manipulatif serta contohnya dalam olahraga basket.

Kita simak bersama, yuk!

Baca Juga: Gerak Lokomotor dan Nonlokomotor pada Olahraga Basket dan Contohnya

Apa Itu Gerak Manipulatif?

Gerak manipulatif adalah salah satu jenis gerak dasar, Kids.

Gerak manipulatif merupakan gerakan yang dilakukan dengan menggunakan suatu alat atau obyek.

Contoh gerak manipulatif di antaranya adalah menangkap, melempar, menendang, menggiring, memukul, memantulkan, dan lain sebagainya.

Nah, gerak manipulatif ini biasanya digunakan dalam berbagai jenis olahraga, lo.

Salah satu jenis olahraga yang memanfaatkan gerak manipulatif adalah basket.

O iya, selain itu pada dasarnya olahraga basket mengkombinasikan antara gerak lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif, Kids.

Baca Juga: Contoh Gerak Lokomotor dan Nonlokomotor, Ternyata Sering Kita Lakukan

Contoh Gerak Manipulatif dalam Olahraga Basket

Obyek atau alat yang digunakan dalam olahraga basket adalah bola.

Nah, beberapa contoh gerak manipulatif dalam olahraga basket di antaranya:

- Pebasket menggiring dan mengoper bola ke teman satu tim

- Pebasket menangkap dan memberikan umpan ke teman satu tim

- Pemain menangkap, menggiring, dan menembak bola ke ring

- Pemain memukul bola untuk melakukan block pada lawan

Itulah penjelasan tentang apa itu gerak manipulatif dan contohnya dalam olahraga basket, Kids.

Baca Juga: Mengintip Berbagai Macam Olahraga Ekstrem di Dunia, Salah Satunya Terjun dari Tempat Tinggi Sambil Menyetrika

Olahraga Basket

Olahraga basket adalah permainan bola yang dilakukan oleh dua regu yang masing-masing terdiri atas lima pemain.

Setiap pemain berusaha mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya untuk timnya dengan cara memasukkan bola ke dalam keranjang pihak lawan, Kids.

Di dalam permainan basket ini ada sejumlah prinsip dasar seperti prinsip dasar menembak dengan satu tangan, menembak dengan dua tangan, dan lay-up shoot.

Nah, di dalam prinsip-prinsip tersebut, kita melakukan gerak lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif, Kids.

Baca Juga: Prinsip Dasar dalam Permainan Bola Basket yang Sebaiknya Kita Ketahui

Sejarah Basket 

Tahukah kamu, permainan basket sudah ada cukup lama di dunia, lo. Basket muncul pada tahun 1891, Kids.

Nah, mulai saat itu, permainan yang menggunakan bola ini pun terus berkembang serta meluas sehingga menjadi olahraga yang sekarang ini hampir dimainkan di seluruh balahan dunia.

Yap, berbagai negara di dunia telah mengadopsi permaianan basket ini, Kids. Enggak terkecuali berbagai negara di Asia.

Organisasi yang menaungi olahraga basket di Indonesia adalah Persatuan Basketball Seluruh Indonesia (PERBASI).

PERBASI berdiri pada 23 Oktober 1951 dan pada tahun 1953 berhasil diterima menjadi anggota FIBA.

FIBA adalah kependekan dari International Basketball Federation, yakni badan yang menaungi olahraga basket di dunia.

O iya, saat ini PERBASI sudah bukan lagi "Persatuan Basketball Seluruh Indonesia", tapi "Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia".

Siapa yang suka main basket, nih?

Baca Juga: Contoh Gerak Lokomotor, Non Lokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Bola Voli 

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id