GridKids.id - Belakangan ini, penggunaan masker di dalam mobil jadi pembicaraan.
Banyak masyarakat yang menanyakan apakah perlu memakai masker meski di dalam mobil.
Penggunaan masker saat pandemi memang hal yang sangat penting dan enggak bisa dibantah, Kids.
Selain untuk menjaga agar enggak tertular COVID-19, juga mencegah kita menularkannya.
Yup! Meski enggak punya gejala, enggak menjamin kalau orang tersebut bebas dari virus corona.
Namun pertanyaannya, kapan saat yang tepat untuk kita melepas masker atau memakainya?
Perlukah kita menggunakan masker bahkan saat sendiri di dalam mobil?
Menjawab pertanyaan tersebut, medical editor SehatQ, dr. Anandika Pawitri menyebutkan kalau sebenarnya hal ini perlu dilihat dari berbagai sisi.
Baca Juga: Tangkal COVID-19, Ini Jenis Masker yang Sebaiknya Enggak Kamu Pakai Lagi