Find Us On Social Media :

Bikin Haru! Kucing yang Dikenal Paling Menyedihkan Ini Alami Perubahan Drastis setelah Bertemu dengan Penyelamatnya

Mister Bruce Willis, Kucing Paling Sedih

GridKids.id - Kids, apa kamu punya kucing di rumah?

Kucing memang salah satu hewan peliharaan yang paling favorit. Bukan cuma lucu, tapi tingkah hewan ini juga sangat menghibur.

Namun sayangnya, enggak semua hewan seberuntung kucingmu di rumah, di mana mereka punya tempat berteduh dan pemilik yang menyayanginya.

Salah satu kucing yang kurang beruntung ini adalah Mister Bruce Willis.

Mister Bruce Willis adalah seekor kucing yang punya wajah sedih. Bahkan, ia dikenal dengan julukan "the saddest cat" atau kucing paling sedih.

Hal ini karena Bruce memang terlihat tersiksa dan enggak bahagia, Kids.

Sebenarnya, hal itu sangat wajar. Dulu, Mister Bruce Willis adalah kucing liar yang hidup di jalanan selama bertahun-tahun.

Karena enggak ada yang merawat, kesehatan Bruce pun sangat memprihatinkan.

Mulai dari luka akibat berkelahi degan kucing jalanan lain, cedera mata, gigi yang retak, berbagai infeksi, dan bahkan terkena feline immunodeficiency virus.

Feline immunodeficiency virus (FIV) atau yang disebut juga dengan feline AIDS adalah virus yang menyebabkan penurunan sistem imun pada kucing.

Itu sebabnya, meski sudah berada di tempat penampungan hewan, sangat sulit untuk Bruce mendapatkan rumah permanen.

Masalah kesehatannya adalah salah satu penyebab enggak ada yang mau mengadopsinya.

Memang, karena virus yang diidapnya ini, Bruce jadi sering sakit-sakitan.

Tahun-tahun pun berlalu, dan Bruce menghabiskannya di penampungan. Sampai suatu hari, keajaiban terjadi.

Baca Juga: Menghangatkan Hati! Begini Potret Hewan Adopsi dengan Pemilik Barunya, dari So Sweet sampai Bikin Gemas