Langkah-Langkah Mencangkok
1. Pilihlah salah satu pohon yang akan dicangkok. Kemudian pilih salah satu cabang pohon yang sudah agak tua. Batang yang dipilih haruslah batang yang lurus.
2. Buat sayatan melingkar sepanjang 10 cm. Kemudian kupas kulitnya.
3. Hilangkan bagian kambiumnya dengan cara mengerik bagian yang dirasakan berlendir.
4. Tutup sayatan tersebut dengan tanah yang subur. Bungkus tanah tadi dengan sabut kelapa atau plastik. Kemudian ikat pada kedua bagian ujungnya.
5. Siramlah cangkokan secara teratur.
6. Setelah ± 3 minggu amati pertumbuhan akar dari ujung plastik.
7. Jika sudah tumbuh akar yang banyak, potonglah cangkokan tersebut. Tanam hasil cangkokan pada tanah yang subur dan cukup mendapat cahaya matahari.
Nah, bagaimana Kids jadi tertarik untuk mencobanya bukan?
Baca Juga: Cara Mencangkok Tanaman, Ini Alat, Bahan, dan Langkah-Langkah yang Diperlukan
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.