Find Us On Social Media :

Arti dan Makna Banteng pada Sila Keempat di Lambang Pancasila

Arti dan Makna Banteng pada Sila Keempat di Lambang Pancasila

GridKids.id - Banteng adalah lambang dari Pancasila sila keempat, yang berbunyi "Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan".

Sebagai lambang sila keempat pada Pancasila, banteng punya arti tersendiri, Kids.

Yup! Setiap sila yang ada pada Pancasila punya gambar yang melambangkan isi dan maksud dari masing-masing sila.

Kira-kira apa hubungan bunyi sila keempat ini dengan hewan banteng ya? 

Sekarang, kita cari tahu penjelasan mengenai makna lambang banteng dalam sila keempat Pancasila, yuk!

Baca Juga: Arti Padi dan Kapas pada Sila Kelima Pancasila Dasar Negara Indonesia

Baca Juga: Arti dan Makna Banteng pada Sila Keempat di Lambang Pancasila

5 Lambang Pancasila

Pancasila punya 5 lambang. Kelima lambang itu adalah:

1. Simbol Bintang

Simbol bintang emas merupakan sila pertama berbunyi "Ketuhanan Yang Maha Esa".

2. Simbol Rantai

Simbol rantai merupakan sila kedua berbunyi "Kemanusiaan yang adil dan beradab".

 

 

Baca Juga: Makna Pancasila: Perilaku Sehari-hari yang Mencerminkan Perwujudan Sila, Belajar dari Rumah TVRI

3. Simbol Pohon Beringin

Simbol Pohon Beringin merupakan sila ketiga berbunyi "Persatuan Indonesia".

 

4. Simbol Kepala Banteng

Simbol Kepala Banteng dijadikan sebagai dasar pada sila ke empat "Pancasila berbunyi Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmah Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan."

5. Simbol Padi dan Kapas

Simbol Padi dan Kapas dijadikan sebagai dasar pada sila ke lima yang berbunyi "Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia".

 

Baca Juga: Makna dan Sejarah Garuda Pancasila, Lambang Negara Indonesia

Makna Lambang Banteng pada Sila Keempat Pancasila

Banteng atau kepala banteng merupakan lambang dari sila keempat Pancasila.

Banteng digunakan untung melambangkan sila keempat Pancasila karena ia merupakan hewan sosial yang suka berkumpul.

Seperti halnya musyawarah, orang-orang akan berdiskusi dan berkumpul untuk memutuskan sesuatu.

Banteng juga suka berkumpul dan jiwa sosial yang tinggi, ia jadi salah satu kawanan hewan yang kuat.

Hal ini juga bisa berlaku untuk menggambarkan kita sebagai masyarakat Indonesia.

Semakin rakyatnya berkumpul, bersatu, dan bermusyawarah maka Indonesia akan bisa mewujudkan cita-citanya.

Karena itu, enggak heran kalau banteng jadi pilihan yang tepat untuk melambangkan sila keempat Pancasila.

Baca Juga: Arti dan Makna Banteng pada Sila Keempat di Lambang Pancasila

Baca Juga: Arti dan Makna Pohon Beringin Pada Sila Ketiga Pancasila, Sudah Tahu?

Makna Sila Keempat dalam Pancasila

Sila keempat dalam Pancasila berbunyi "Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan Dalam Permusyawaratan/Perwakilan".

Makna dalam sila ini adalah kita sebagai warna Indonesia punya hak, kedudukan dan kewajiban yang sama, enggak ada yang membedakan.

Meski punya hak masing-masing, kita juga perlu memerhatikan kepentingan bersama dan enggak boleh egois, Kids.

Kita enggak boleh mengambil keputusan sendiri. untuk itu masyarakat Indonesia harus melakukan musyawarah sebelum mengambil keputusan.

Hal ini dilakukan untuk menghargai pendapat satu sama lain.

Selain itu, bermusyawarah juga membuat kita bisa menemukan jalan keluar yang baik dan adil untuk banyak orang.

Baca Juga: Nilai-Nilai Pancasila Sebagai Dasar Negara dalam Kehidupan Sehari-hari

Baca Juga: Arti dan Makna 5 Lambang Pancasila yang Merupakan Dasar Negara Indonesia

Penerapan Sila Keempat dalam Kehidupan Sehari-hari

Kita bisa menerapkan sila keempat Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan melakukan beberapa hal, misalnya:

1. Selalu menyelesaikan masalah dengan musyawarah.

2. Enggak memaksakan kehendak atau pendapat saat bermusyawarah.

3. Menerima hasil musyawarah dengan lapang dada.

4. Selalu mengutamakan kepentingan bersama, baik itu untuk sesama masyarakat, bangsa, atau negara.

5. Ikut menyampaikan pendapat kalau sedang berdiskusi atau bermusyawarah.

Baca Juga: Arti dan Makna Bintang pada Sila Pertama Dasar Negara Pancasila

Baca Juga: Makna Lambang Pancasila atau yang Sering Disebut Garuda Pancasila

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.