Find Us On Social Media :

Sering Dilakukan, Ternyata Kebiasaan Ini Bisa Jadi Penyebab Mudah Lupa dan Susah Mengingat Sesuatu

Penyebab Mudah Lupa dan Susah Mengingat Sesuatu

GridKids.id - Kids, apa kamu mudah lupa dan susah mengingat sesuatu?

Ternyata, enggak cuma orang tua saja, lo, yang bisa mudah lupa. Anak-anak dan remaja juga bisa.

Ada beberapa faktor yang bisa membuat kita jadi pelupa meski masih berusia muda.

Salah satu penyebabnya ternyata bisa berasal dari jenis makanan yang kita konsumsi, seperti nasi, ikan tuna, produk kedelai, dan jus buah.

Baca Juga: Masih Muda Tapi Gampang Lupa? Ternyata Makanan Ini Bisa Jadi Penyebabnya, Bikin Kita Pikun di Usia Muda

Namun selain makanan dan minuma yang sudah disebutkan, ada juga beberapa hal yang bisa menyebabkan kita jadi mudah lupa dan susah mengingat sesuatu.

Wah, kira-kira apa saja, ya?

Yuk, kita cari tahu!

1. Jarang Olahraga

Olahraga memang baik untuk kebugaran dan kesehatan tubuh, Kids. Nah, ternyata, olahraga bisa lebih bermanfaat dari itu, lo!

Yup! Ternyata olahraga bisa membuat otak mengalirkan darah secara optimal.

Studi yang juga dilakukan di Harvard University menemukan kalau olahraga secara rutin bisa memperbaiki ingatan dan kemampuan berpikir.

Olahraga bisa menstimulasi zat kimia di otak yang bisa memengaruhi kesehatan sel otak, pertumbuhan pembuluh darah di otak, dan pertahanan sel otak yang baru.

Olahraga juga bisa memperbaiki mood dan kualitas tidur serta mengurangi kecemasan dan stress.

Kedua hal itu berpengaruh pada kemampuan kognitif otak. Oleh karena itu, kita dianjurkan untuk berolahraga secara rutin, paling enggak 20 sampai 30 menit sehari.