Find Us On Social Media :

Banyak Manfaat dari Menabung, Salah Satunya Menjadi Disiplin

Ilustrasi mari menabung belajar dari rumah TVRI

GridKids.id - Kids, apa kamu sering menyisihkan uang jajan untuk ditabung?

Namun, apa kamu tahu manfaat dari menabung itu sendiri?

Menabung adalah kegiatan yang positif dan banyak untungnya, nih.

Bahkan keuntungan menabung bisa dirasakan banyak orang, bagi orang yang benar-benar disiplin.

Baca Juga: Cara Membedakan Kebutuhan dan Keinginan, Belajar dari Rumah 5 Agustus 2020

Biasanya orang tua kita juga akan meminta kita menyisihkan uang jajan kita.

Kamu enggak perlu menabung dengan nominal yang besar, sedikit demi sedikit pasti uang kamu akan terkumpul juga, Kids.

Nah, ternyata ada beberapa manfaat dari menabung, lho. Ayo kita cari tahu!

Ada beberapa manfaat menabung, antara lain:

1. Belajar merencanakan keuangan sejak dini

2. Bila ada keperluan mendadak, kita bisa membeli barang tersebut

3. Melatih diri agar disiplin pada keuangan kita

4. Belajar agar kita enggak boros dan hidup hemat

5. melatih diri untuk bisa mengatur keuangan sendiri

Nah, itu dia beberapa manfaat dari menabung. 

Kids, berapapun nominalnya enggak ada salahnya menabung dari sekarang!

Baca Juga: Rangkuman dan Soal Mengenal Sistem Pernapasan Manusia, Materi Belajar dari Rumah TVRI untuk SD Kelas 4-6

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id