GridKids.id - Setiap orang terlahir dengan fisik dan sifat yang berbeda.
Hal inilah yang membuat setiap manusia menjadi unik, Kids.
Ada orang yang punya sifat sabar sehingga jarang marah, tapi ada juga yang sebaliknya.
Setiap orang pun punya caranya masing-masing buat meredakan amarah.
Makanya, kita enggak bisa memaksakan sesseorang untuk melakukan hal yang sama dengan kita agar enggak marah lagi.
Nah, kalau berdasarkan golongan darah, tiap orang juga punya caranya masing-masing, lo.
Hmm... memang seperti apa, ya?
Yuk, kita cari tahu!
Golongan darah B
Kalau punya teman dengan golongan darah B, kamu harus hati-hati. Terutama saat mereka marah.
Hal ini karena biasanya mereka akan meluapkan kemarahan pada teman-teman dekatnya.
Tapi tenang, itu enggak akan lama, kok.
Biasanya golongan darah B akan diam sesaat sebelum mulai marah-marah, dan pastinya teman-teman dekatnya tahu kalau mereka cuma sedang mencari sasaran kemarahan.
Baca Juga: Inilah Urutan Golongan Darah dari yang Terkenal Paling Cerdas, Kamu Nomor Berapa?
Golongan darah AB
Golongan darah AB terbiasa cuek, Kids.
Nah, hal ini membuat mereka bisa enggak sengaja menyakiti perasaan orang lain. Terutama saat marah.
Golongan darah AB bisa tiba-tiba pergi ke mall atau beres-beres rumah kalau sedang merasa marah.
Golongan darah O
Pengalihan amarah golongan darah O adalah dengan berbicara banyak hal.
Hal yang dibicarakan ini biasanya enggak ada hubungannya dengan masalahnya.
Topik pembicaraan yang dipilih cuma untuk melupakan sesaat hal yang membuat mereka kesal.
Baca Juga: Hasil Penelitian Ungkap Golongan Darah yang Rentan Terkena Virus Corona, Apa Kamu Salah Satunya?
Golongan darah A
Me time atau punya waktu untuk diri sendiri adalah cara paling tepat untuk golongan darah A mengendalikan emosinya.
Cukup berdiam diri sampai merasa tenang, bisa membantu orang-orang dengan golongan A mengurangi rasa marahnya.
Mereka adalah golongan darah yang enggak bisa mengungkapkan kekesalan yang lagi dirasakan, jadi sedikit menjauh adalah pilihan terbaik.
Baca Juga: Apa Benar Golongan Darah Bisa Pengaruhi Risiko Terinfeksi COVID-19? Ini Penjelasan Para Ahli
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id