Find Us On Social Media :

Serunya Belajar Langsung Bersama Kak Ario Anindito, Komikus Marvel, di Bobo Creative Week 2020!

Bobo Creative Week: Kelas Menggambar Ilustrasi Superhero Indonesia.

Bobo.id - Kids, sudah hari kedua Bobo Creative Week dilaksanakan.

Bobo Creative Week dilaksanakan bersamaan dengan Hari Anak Nasional pada 23 Juli 2020. Acara ini diadakan tepatnya pada 23 – 26 Juli 2020.

Nah, enggak hanya kelas online saja, namun ada kelas edukasi guru, dan webinar parenting, lho. 

Selain itu, ada berbagai lomba dan aktivitas yang seru yang bisa menghibur teman-teman yang harus tinggal di rumah karena pandemi virus corona.

Nah, salah satunya adalah kelas menggambar ilustrasi superhero bersama Kak Ario Anindito. Teman-teman pasti sudah tahu karakter-karakter di komik Marvel, kan?

Ada Captain America, Iron Man, dan lain-lain. Nah, Kak Ario lah salah satu komikus yang menggambar karakter-karakter tadi.

Keren, kan? Kak Ario yang berasal dari negeri kita sendiri ini patut kita jadikan contoh, nih, teman-teman!

Beruntung, kita bisa belajar langsung dengan Kak Ario di Bobo Creative Week hari ini, 24 Juli 2020 melalui aplikasi Zoom. 

Dipandu oleh Kak Sigit, editor visual Bobo.id, berikut keseruannya!

Baca Juga: Bermain Game Ternyata Enggak Cuma Seru tapi Juga Bisa Mengedukasi, Ini Tipsnya Ala Bobo Creative Week

Menggambar Superhero Indonesia

Teman-teman sudah tahu belum, Indonesia juga punya katakter superhero yang tak kalah keren dari luar negeri, lo! 

Salah satunya adalah Gatot Kaca. Superhero yang punya julukan "otot kawat tulang besi" ini juga keren! 

Nah, Kak Ario mengajak para peserta untuk menggambar karakter ini. Kak Ario membimbing peserta langkah demi langkah sampai selesai. 

Bertanya Langsung ke Kak Ario

Setelah membimbing peserta menggambar Gatot Kaca, Kak Ario juga menjawab pertanyaan dari para peserta. 

Mulai dari cara menggambar atau membuat ilustrasi, sampai bagaimana cara Kak Ario bisa menjadi komikus Marvel. Baca Juga: Berbagai Dongeng Seru di Bobo Creative Week Family Storytelling dari #MendongengdiRumah, Apa Saja?

Kak Ario Memberi Masukan pada Gambar Peserta

Setelah itu, Kak Ario juga melihat gambar dari para peserta dan memberi masukan. Gambar yang dikirimkan para peserta bagus-bagus, lo!

Apakah kamu salah satu pesertanya? Kak Ario senang melihat banyak anak berbakat yang bercita-cita menjadi komikus.

Pesan Kak Ario, teman-teman jangan berhenti berlatih, ya! Sebab, dulu Kak Ario juga tidak berhenti berlatih, hingga ilustrasinya disukai Marvel dan akhirnya bergabung dalam tim. 

Selain ini, masih ada lagi kegiatan seru di Bobo Creative Week 2020. Jangan sampai ketinggalan, ya, teman-teman! 

Tonton live Bobo Creative Week hari kedua di sini: 

O iya, untuk teman-teman yang ketinggalan kegiatan Bobo Creative Week hari pertama, bisa lihat di sini: 

Baca Juga: Inilah Keseruan Bobo Creative Week Hari Pertama, Ada Apa di Hari Kedua Besok?

(Penulis: Iveta Rahmalia)

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com