Find Us On Social Media :

Keren! Ternyata 4 Negara Ini Mempunya Bahasa yang Mirip dengan Bahasa Indonesia, Sudah Tahu?

Ilustrasi cinta Bahasa Indonesia

GridKids.id - Bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional orang Indonesia sebagai bahasa yang digunakan untuk sehari-hari.

Meski bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional orang Indonesia, namun ada beberapa negara yang menggunakan bahasa Indonesia juga, lho.

Yup, ada 4 negara yang menggunakan bahasa Indonesia juga, kira-kira apa saja, ya?

Baca Juga: Banyak Dijual di Pinggir Jalan, Inilah Manfaat Buah Jeruk Mulai dari Turunkan Risiko Kanker hingga Tingkatkan Kesehatan Jantung

Malaysia

Yup, negara yang tetangga ini menggunakan bahasa Melayu dan bahasa Indonesia.

Jadi enggak salah kalau Malaysia menggunakan bahasa melayu modern untuk berbicara sehari-hari, Kids.

Secara lebih jelasnya, bahasa Indonesia sendiri terbentuk dari perpaduan antara bahasa Melayu dan Belanda, sedangkan bahasa Melayu yang digunakan orang Malaysia adalah perpaduan antara bahasa Melayu dan Inggris, nih.

Brunei

Kamu pasti enggak asing dengan Pangeran Mateen. Yup, Pangeran Abdul Mateen adalah putra keempat (dan anak kesepuluh) Yang Mulia Sultan Hassanal Bolkiah dari Brunei. Pangeran Mateen berasal dari Brunei Darussalam, dimana negara tersebut juga menggunakan bahasa Melayu/Indonesia dalam percakapan sehari-hari.

Penduduk Brunei Darussalam sendiri biasanya ngomong dengan bahasa Melayu standar atau Melayu Brunei.

Karena ada kesamaan bahasa dengan Melayu, enggak mengherankan juga kalau ada beberapa kata-kata dari orang Brunei bisa kita mengerti, lho!

Filipina

Meski jarak Indonesia dan Filipina berjauhan, namun orang Filipina juga punya bahasa yang mirip banget dengan bahasa Indonesia!

Ada alasannya kenapa bahasa Tagalog ternyata bisa mirip bahasa Indonesia, Kids.

Pada abad ke-15, orang Filipina menggunakan bahasa Melayu untuk berbicara dengan kerajaan di  Brunei, Malaysia, dan Indonesia.

Bahasa Melayu digunakan orang Filipina untuk berdagan dan bertahan hidup dari kolonial Spanyol, Kids.

Jadi jangan heran, ya, jika kamu ke Filipina akan mendengar bahasa Tagalog yang punya campuran bahasa Melayu, nih.

Namun walaupun ada kesamaan, tapi enggak membuat orang Indonesia dan orang Filipina sama-sama mengerti bahasa satu sama lain, nih.

Baca Juga: 5 Penyebab Sering Pipis, Bisa Jadi Masalah Kesehatan yang Serius

Australia

Apa kamu tahu, Kids? banyak orang Australia yang ternyata belajar bahasa Indonesia, lho.

Selain itu, bahasa Indonesia jadi salah satu dari tiga bahasa Asia utama yang harus dipelajari oleh orang Australia.

Ternyata ada beberapa alasan mengapa orang  Australia mau belajar bahasa Indonesia, Kids.

Hal ini karena Indonesia termasuk negara yang paling bersahabat negara Australia.

Bahkam setiap tahun, ada banyak banget masyarakat Indonesia yang berwisata atau belajar di Australia.

Beberapa kampus di universitas Australia juga mempunyai Jurusan Bahasa Indonesia, lho!

Jadi jangan heran kalau orang Australia ada beberapa yang bisa bercakap-cakap sedikit dengan kita, nih.

Baca Juga: Jalan Kaki Setelah Makan Disebut Bisa Menyehatkan, Ini Penjelasannya

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id