GridKids.id - Venus adalah planet tetangga terdekat kita di dalam Sistem Tata Surya, Kids.
Jaraknya 38 juta km dari Bumi, dengan ukuran diameter sekitar 12.102 km atau hampir sama dengan ukuran Bumi.
Venus adalah planet kedua dari Matahari dalam Sistem Tata Surya, dan punya orbit terdekat sekitar 107,5 juta km dan terjauh sekitar 109 juta km dari Matahari.
Nah, belakangan ini studi baru berhasil mengungkap satu lagi misteri planet Venus.
Yup! Peneliti berhasil mengidentifikasi 37 struktur vulkanik yang aktif di planet tersebut. Temuan ini juga membuktikan kalau Venus merupakan planet yang aktif secara geologis.
"Pertama kalinya kami bisa mengatakan kalau temuan ini bukan gunung berapi purba melainkan gunung yang aktif. Mungkin dorman tapi enggak mati," ungkap Laurent Montési, peneliti dari University of Maryland, seperti dikutip dari Phys, Selasa (21/7/2020).
Studi yang diterbitkan dalam jurnal Nature Geoscience ini pada akhirnya bisa mengubah pandangan terhadap Venus sebagai planet yang hidup dan berevolusi dengan banyak gunung berapi aktif di dalamnya.
Para peneliti menyimpulkan temuan mereka setelah mempelajari struktur vulkanik yang disebut coronae atau korona.
Baca Juga: Dari Bau Angin sampai Telur Busuk, Begini Berbagai Aroma Planet di Tata Surya