Objektif dan Mau Mendengarkan Masukan
Orang kreatif sangat mencintai dan bersemangat terhadap hal yang ditekuninya.
Tapi bukan berarti ia enggak mau mendengarkan kritik dan masukan apabila ada yang perlu diperbaiki.
Orang kreatif biasanya objektif dan kritis, tapi tetap mau menerima kritik dari orang lain.
Ini karena mereka memisahkan egonya dengan kebutuhan untuk meningkatkan kemampuan dirinya.
Campuran Ekstrovert dan Introvert
Menurut psikolog Mihaly, orang kreatif merupakan gabungan antara tipe ekstrovert dan tipe introvert.
Sehingga, orang kreatif biasanya mudah bergaul, namun juga kadang-kadang membutuhkan waktu sendiri.
Berinteraksi dengan orang lain membantunya mendapatkan ide dan inspirasi, sementaras waktu sendirian berguna untuk mengeksplorasi ide kreatif.
Baca Juga: Ini 7 Ciri-Ciri Anak yang Memiliki IQ Tinggi, Apa Kamu Memilikinya?