Enggak mengetahui jumlah sinar matahari yang tepat untuk kebutuhan tanaman
Beberapa tanaman membutuhkan sinar matahari penuh, lainnya membutuhkan sinar matahari sedikit, atau bahkan lebih cocok jika diletakkan di dalam ruangan.
Nah, pastikan kita menempatkan tanaman hias di rumah dengan posisi yang sesuai dengan karakter masing-masing tanaman, ya, Kids.
Jika tinggal di tempat yang enggak mendapatkan banyak cahaya alami, kita juga bisa mempertimbangkan untuk menggunakan lampu tanaman indoor.
Hal itu bisa membuat perbedaan besar, lo.
Baca Juga: Daun Kelor, Sayur Kaya Manfaat yang Bisa Bantu Mencegah Kanker
Enggak mengobati penyakit dan jamur dengan cepat
Tanaman yang ditanam di dalam ruangan atau di luar ruangan akan berubah selama masa hidup mereka.
Daun dapat berubah dan rontok, tetapi tanaman masih sehat dan akan berkembang lagi.
Tetapi di lain waktu, perubahan tanaman bisa menjadi tanda adanya penyakit atau infeksi jamur, Kids.