Find Us On Social Media :

Inilah 5 Negara yang Tidak Mempunyai Laut tetapi Memiliki Angkatan Laut, Mana Saja?

Ilustrasi kapal induk milik Angkatan Laut Amerika Serikat yang bersiap menuju Laut China Selatan.

GridKids.id - Bumi yang kita tinggali memang memiliki banyak wilayah laut dibandingkan wilayah daratannya, Kids.

Disisi lain, ada pula wilayah di bumi yang sama sekali enggak memiliki wilayah lautan.

Umumnya, suatu negara mempunyai angkatan laut, Kids.

Lalu, bagaimana dengan negara yang enggak memiliki lautan, ya? 

Meski enggak memiliki lautan, ada 5 negara yang tetap memiliki angkatan laut, lo. Ini dikenal sebagai Navies of Landlock atau angkatan laut dari negara terkunci daratan.

Berikut ini 5 Angkatan laut di antara negara-negara daratan tersebut:

1. Laos

Meski enggak mempunyai laut, Laos memiliki angkatan laut,lo. Namanya adalah Lao People's Navy (LPN) atau Angkatan Laut Rakyat Laos.

Pasukan ini sudah berdiri sejak 1975, dan pasukannya merupakan sisa dari angkatan laut yang dimiliki Kerajaan Laos.

Dilansir Kompas.com, pada 1994 pasukan ini memiliki kekuatan personel sekitar 500 anggota, mereka bertugas menjaga keamanan sungai, saluran air di pedalaman, merawat kapal, dan mengawasi pergerakan pasukan lawan dari tempat-tempat tertentu, salah satunya di seberang Sungai Mekong.

Baca Juga: Ilmuwan Temukan Fosil Telur Terbesar Sepanjang Sejarah, Diduga Milik Reptil Laut Raksasa dari 66 Juta Tahun Lalu, Seperti Apa?