Find Us On Social Media :

Efek Sering Terkena Paparan AC, Salah Satunya Turunkan Kekebalan Tubuh

Efek Sering Terkena AC

GridKids.id - Tahukah kamu, kalau terlalu sering terkena air conditioner (AC) punya efek yang enggak baik untuk tubuh?

Kalau terlalu sering terpapar AC, akan ada beberapa masalah kesehatan yang muncul.

AC memang sangat menyejukkan, Kids. Apalagi saat cuaca sedang panas-panasnya.

Bahkan, sekarang hampir setiap ruangan dipasang AC, mulai di sekolah sampai di rumah.

Namun, terbiasa menghabiskan lebih banyak waktu di ruangan ber-AC ternyata bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan.

Nah, apa kamu juga sering menghabiskan waktu di dalam ruangan ber-AC?

Melansir Boldsky.com, inilah 7 masalah kesehatan yang bisa muncul karena terlalu sering menggunakan AC.

1. Sinusitis

Menurut beberapa ahli, menghabiskan waktu lebih dari 4 jam di ruangan ber-AC ternyata bisa mengembangkan infeksi sinus, lo.

Hal ini karena udara dingin bisa menyebabkan pengerasan kelenjar lendir.

Baca Juga: Efek Terlalu Sering Makan Nasi Goreng, Waspadai Demi Kesehatan Jangka Panjang

2. Kelelahan Konstan

Terlalu lama berada di ruangan AC saat berkegiatan, bisa menyebabkan kelelahan konstan atau rasa lelah yang berlangsung lama.

Apalagi kalau AC dinyalakan dengan suhu sangat rendah yang membuat tubuh mengigil.

3. Infeksi Virus

Menghabiskan banyak waktu di ruangan ber-AC yang tidak memiliki sirkulasi udara segar bisa memudahkan pertukaran virus.

Umumnya adalah virus influenza yang bisa menular dari satu orang ke orang lainnya.

4. Mata Kering

Berada di ruangan dingin karena AC juga bisa menyebabkan mata keringm Kids.

Gejala mata kering antara lain, terasa gatal dan mudah iritasi.

Baca Juga: Siapa Sangka, Menangis Ternyata Punya Efek Baik untuk Tubuh, Salah Satunya Membuat Diri Menjadi Lega

5. Kulit Kering

Masalah kulit kering enggak bisa dihindari kalau terlalu lama berada di ruangan dingin, kecuali memakai pelembab.

Enggak cuma kering, kulit juga jadi lebih kasar ketika berada di ruang ber-AC.

6. Alergi

Kebersihan saluran AC juga harus diperhatikan, Kids. Jangan sampai banyak debu dan tumbuh jamur.

Sirkulasi udara melalui saluran yang tidak higienis, bisa memicu reaksi alergi pada beberapa orang.

7. Menurunkan Kekebalan Tubuh

Sebuah penelitian pernah menemukan, orang-orang yang terbiasa menghabiskan lebih banyak waktu di ruangan AC punya sistem kekebalan tubuh yang lebih lemah.

Tubuh pun akan menjadi lebih mudah sakit.Baca Juga: Jangan Lagi Dilakukan! Inilah Bahaya Berbagi Earphone dengan Orang Lain

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.

Penulis : Dian Maharani