Find Us On Social Media :

Setelah Bangun Pagi, Lebih Baik Sarapan atau Mandi Lebih Dulu? Jangan Sampai Keliru, Ini Penjelasannya

Kebiasaan yang baik dilakukan saat bangun tidur di pagi hari.

GridKids.id - Setelah bangun tidur, biasanya apa yang kamu lakukan, Kids?

Beberapa orang memilih untuk langsung mandi setelah bangun tidur. Hal ini dilakukan agar tubuh merasa segar.

Namun, ada juga yang memilih makan terlebih dahulu. Hal ini juga wajar karena saat bangun tidur, biasanya perut terasa lapar.

Selain itu, kita juga membutuhkan energi agar bisa melakukan kegiatan di hari itu.

Meski mandi dan sarapan sama-sama bermanfaat, tapi mana yang lebih baik dilakukan saat bangun pagi lebih dulu, ya?

Sarapan adalah bagian terpenting dari rutinitas pagi, Kids. Sebab, dari sinilah kamu memperoleh energi untuk menjalani kegiatan.

Enggak cuma itu, lo, sarapan juga bisa mengisi kembali cadangan energi yang terpakai saat tidur.

Sarapan secara rutin bahkan bisa memberikan manfaat yang lebih banyak lagi.

Di antaranya meningkatkan level energi, meningkatkan penyerapan nutrisi, menjaga kadar gula darah, dan mencegahmu makan lebih banyak pada sisa hari tersebut.

Tanpa sarapan, tubuhmu berganti mode untuk menghemat energi. Proses ini ternyata bisa ikut menurunkan kinerja otak dan bisa memengaruhi kegiatan.

Sarapan bisa meningkatkan konsentrasi, perhatian, daya ingat, dan kecerdasan secara keseluruhan.

Kalau kamu merasa bingung harus memilih makan atau mandi dulu setelah bangun tidur, coba pahami kembali kebutuhan tubuhmu.

Baca Juga: Tips Agar Bisa Bangun Pagi Secara Rutin Tanpa Harus Menunggu Alarm Berbunyi