Find Us On Social Media :

Dari Cerita Lucu sampai Mengharukan, Inilah 5 Kisah Kucing yang Masuk Rumah Orang Seenaknya Tanpa Diundang

My House Not My Cat

2. Cinnamon atau Sam

Suatu hari, seekor kucing datang untuk makan di rumah Liseanne.

Liseanne pun menanyakan pada tetangganya apakah salah satu dari mereka adalah pemilik kucing itu.

Namun, baru beberapa hari kemudian Liseanne mendapat jawaban, kalau itu memang salah satu kucing tetangganya. Nama kucing tersebut Sam.

Namun, Sam seakan sudah terpikat dengan Liseanne. Ia selalu mendatangi rumah Liseanne baik pagi, siang, sore, bahkan malam.

Akhirnya, Liseanne dan keluarganya membiarkan Sam masuk. Mereka memanggil Sam dengan nama baru, yaitu Cinnamon.

Seperti yang sudah diduga, Cinnamon sangat suka dengan rumah barunya ini. Ia seakan-akan sudah bertahun-tahun tinggal di rumah Liseanne.

Keluarga Liseanne pun memperlakukan Cinnamon seperti peliharaan mereka sendiri. Mulai dari merawat, menyisiri bulunya, dan mengajak bermain.

Liseanne pun melaporkan hal ini pada pemilik lama Cinnamon, dan mereka mengatakan kalau Cinnamon atau Sam sudah memilih sendiri pemilik barunya.

Yup! Cinnamon sudah memilih keluarga Liseanne.

Sayangnya, beberapa bulan kemudian Cinnamon jatuh sakit. Mereka pun membawanya ke dokter hewan.

Ternyata, Cinnamon mengalami kelainan pada ginjal. Waktu hidup kucing ini pun sudah enggak lama.

Liseanne dan keluarganya pun memutuskan untuk menyenangkan Cinnamon di detik-detik terakhir hidupnya.

Mereka memberi Cinnamon tuna terbaik, menemaninya duduk di bawah sinar matahari, dan berbaring di bawah pohon sambil memberinya snack dan air dingin.

Cinnamon atau Sam bertahan selama satu minggu, sampai akhirnya ia pergi untuk selamanya.

Walau kehadiran Cinnamon enggak lama dan enggak terduga, tapi keluarga Liseanne sangat bersyukur punya kesempatan untuk 'dipilih' Cinnamon.

Mereka pun enggak akan melupakan kucing ini sampai kapan pun.

Baca Juga: Potret Hewan Sebelum dan Sesudah Mandi, dari Wajah Kesal dan Hingga Nyaman, Mirip Peliharaanmu?