Find Us On Social Media :

Cara Menghilangkan Memar dengan Sederhana, Bisa Dicoba di Rumah

Cara Menghilangkan Memar

GridKids.id - Inilah cara sederhana menghilangkan memar yang ada di tubuh.

Kids, kamu pasti pernah punya luka memar di tubuh.

Memar ini bisa muncul karena berbagai hal. Bahkan, kadang kita enggak sadar kalau punya memar di tubuh.

Kalau memar ini ada di bagian tubuh yang cukup aktif, seperti tangan atau kaki, pasti akan mengganggu aktivitas.

Selain rasa sakit yang membuat enggak nyaman, memar yang terlihat membiru mungkin bisa mengganggu penampilan.

Memar adalah terperangkapnya darah di bawah kulit karena rusaknya pembuluh darah.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Bekas Luka yang Membandel dengan Bahan Alami

Darah yang terperangkap akan diserap kembali oleh tubuh sehingga meninggalkan bekas kebiru-biruan atau ungu pada kulit.

Memar umumnya terjadi karena benturan dengan benda keras, terjatuh, keseleo, ataupun melakukan olahraga berat.

Enggak cuma menimbulkan perubahan warna pada kulit, luka memar juga bisa terasa nyeri.

Memar biasanya akan hilang dengan sendirinya dalam waktu 2-3 minggu, namun sebagian kasus memar bisa bertahan lebih lama.

Namun kamu enggak perlu khawatirm karena ada beberapa pengobatan rumahan yang bisa mempercepat penyembuhan dan memudarkan warna memar.

Melansir Kompas.com, inilah beberapa cara mengobati luka memar yang bisa dicoba: