Find Us On Social Media :

Menjadi Batu Idola Bapak-Bapak dan Dijual dengan Harga Tinggi, Benarkah Batu Mulia dan Akik Bisa untuk Kesehatan?

GridKids.id - Kids, kamu pasti sering melihat orang menjual batu akik atau batu mulia di dekat rumahmu.

Biasanya, batu akik akan dibeli oleh bapak-bapak, sedangkan batu mulia oleh ibu-ibu.

Yups, karena warnanya yang cantik dan menarik, sehingga banyak orang yang tertarik untuk membelinya.

Selain itu, batu-batu tersebut, diyakini bisa menyembuhkan berbagai penyakit hingga diklaim memiliki khasiat untuk kesehatan.

Nah, kira-kira benar enggak, ya, batu kesehatan benar-benar memiliki efek yang baik untuk kesehatan? 

Dilansir Kompas.com, cari tahu, yuk, jenis batu kesehatan serta khasiat-khasiatnya yang diyakini oleh masyarakat.

Tiger’s eye

Tiger’s eye atau mata harimau adalah salah satu batu kesehatan yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia.

Batu kesehatan ini dipercaya mampu menambah motivasi dan mengurangi kecemasan, keraguan dalam diri, dan rasa takut.

Baca Juga: Bak Berhati Malaikat, Siswa SD di Yogyakarta Relakan Uang Hasil Tabungannya yang Sudah Jutaan Demi Bantu Penanganan Covid-19