Find Us On Social Media :

Izin dari Sekolah untuk Jalan-Jalan, Raffi Ahmad Sebut Rafathar Berubah Setelah Plesiran Keliling Dunia

Rafathar dan Thalia Putri Onsu

GridKids.id - Siapa, sih, yang enggak tahu keluarga Kak Raffi Ahmad dan Kak Nagita Slavina?

Kedua pesohor Tanah Air ini adalah orang tua dari Rafathar Malik Ahmad atau yang biasa dipanggil Rafathar.

Selain sibuk berkecimpung di dunia hiburan, keluarga satu ini juga enggak lupa untuk meluangkan waktu berlibur bersama keluarga, lo.

Beberapa waktu lalu, mereka berkeliling ke sejumlah negara di dunia, Kids.

Baca Juga: Dibelikan Mobil Rp 700 Juta, Rafathar: Lebih Senang Dibeliin Mainan, Lagian Papa Kerja Melulu

Enggak ketinggalan, Rafathar pun juga diajak bersama meski harus izin sementara waktu dari sekolah.

Yap! Rafathar memang sudah memasuki usia pra-sekolah. Beruntung guru-guru di sekolah mengizinkan.

Sepulang dari liburan keliling dunia, Kak Raffi mengungkapkan kalau ada yang berubah dari Rafathar. Wah, ada apa, ya?

Rafathar Berubah

"Semenjak Rans Entertainment jalan-jalan keliling dunia, dia (Rafathar) jadi berubah," ungkap Kak Raffi sebagaimana dikutip dari Kompas.com yang melansir dari kanal YouTube Kak Melaney Ricardo, Jumat (12/6/2020).

Menurut pendapat para guru, turutnya Rafathar liburan keliling dunia bersama keluarga justru bisa menjadi ajang belajar dari orang tuanya secara langsung.

Rafathar akan mendapatkan banyak pelajaran dari ayah dan ibunya tentang kehidupan sehari-hari yang nyata. Misalnya, tentang budaya mengantre, Kids.

Baca Juga: Bukan Kaleng-Kaleng, Youtube Channel RANS Entertainment Milik Keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Cetak 2 Rekor Sekaligus!

"Dia belajar banget bahwa hidup itu begini, maksudnya kalau di rumah itu rumah kita, itu aturan kita. Kalau Rafathar keluar dari rumah itu bukan aturan kita lagi, tapi kita harus mengikuti aturan-aturan yang berlaku," lanjut  Kak Raffi.

"Aturan kan ada dari mama papa, keluarga, negara, kota, jadi dia itu tahu. Dia nanya ‘Pa, kalau di Singapur buang sampah sembarangan didenda ya?’ Itu dia jadi tahu akan hal itu. Jadi dia semakin banyak pengetahuan," imbuh Kak Raffi.

Wah, keren! Meski masih kecil Rafathar sudah bisa mengambil banyak pelajaran dari kegiatan liburan keliling dunia yang dilaluinya, ya, Kids.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id