Find Us On Social Media :

Akhirnya Bisa Bernapas Lega, 3 Minggu Tanpa Penambahan Kasus Baru Covid-19, Negara Ini Putuskan Cabut Pembatasan Publik

Negara Selandia Baru putuskan cabut pembatasan setelah enggak lagi ada penambahan kasus baru selama tiga minggu.

Sekarang, aturan baru telah diberlakukan di sana, Kids.

Jarak sosial sudah enggak diberlakukan dan sudah enggak ada lagi pembatasan publik.

Sekolah-sekolah dan kantor tempat bekerja kembali dibuka. Transportasi umum juga beroperasi tanpa pembatasan.

Baca Juga: Perbedaan PSBB, Karantina Wilayah, dan Lockdown, Ternyata Beda Banget!

Berbagai acara seperti pernikahan dan pemakaman kembali diizinkan tanpa pembatasan.

Tapi, Selandia Baru masih tetap menutup akses masuknya orang asing.

Wah, semoga seluruh dunia termasuk Indonesia bisa segera menyusul Selandia Baru untuk bernapas lega karena pulih dari pandemi virus corona, ya, Kids.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id