GridKids.id - Akibat virus corona masuk ke Indonesia, pemerintah hingga Kementerian Kesehatan terus mengimbau masyarakat untuk hidup sehat dan menjaga kebersihan.
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), salah satu program khusus dari pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia secara keseluruhan.
Saat pandemi ini, program PHBS perlu dilakukan untuk mencegah virus corona masuk dalam tubuh kita.
Berdasarkan laman Kementrian Kesehatan, PHBS adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan karena kesadaran pribadi sehingga keluarga dan seluruh anggotanya mampu menolong diri sendiri pada bidang kesehatan serta memiliki peran aktif dalam aktivitas masyarakat.
Nah, Kids, karena kasus Covid-19 di Indonesia masih tinggi, perlu ada kesadaran dari diri sendiri untuk menjaga kebersihan diri dan sekitar.
PHBS hingga imbauan social distancing menjadi salah satu caranya.
Baca Juga: Apa itu Zona Hijau, Zona Merah Hingga Zona Hitam Terkait Virus Corona?