Find Us On Social Media :

4 Cara Menyulap Dapur Sederhana Terlihat Mewah Seperti Dapur Chef

Dapur Putih Jadi Ruangan Mungil Terasa Lebih Lapang

3. Memberi sentuhan kemewahan

Daripada membeli lemari dinding, sebaiknya belilah lemari terbuka dengan barang-barang cantik yang sering digunakan seperti, piring, mug dan stoples.

Enggak hanya itu, kamu juga bisa mengecat lemari sesuai dengan dinding yang dapurmu, sehingga terlihat menyatu dan barang-barang yang tersimpan di dalamnya tampak menonjol.

Detail seperti ini bisa membuat dapur terlihat tampak lebih mahal dan mewah.

Kamu juga bisa menciptakan sudut yang merefleksikan dirimu.

Baca Juga: Selalu Ingin Makan Setiap Hari, Ternyata Ini Rahasia yang Bikin Kita Ketagihan Junk Food

4. Memilih cat dengan baik

Meski terlihat simpel, pemilihan cat juga perlu diperhatikan.

Gunakan cat material kayu agar senada dengan dinding.

Trik ini akan membuat ruangan tampak lebih besar dan lebih terlihat nyaman.

Gunakan warna putih sebagai pinggiran untuk menarik perhatian pada ukuran ruangan dan mengalihkan perhatian mata.

Secara visual, akan lebih nyaman bagi mata untuk melihat satu warna dalam satu ruangan.

Selain itu, baiknya pertimbangkan untuk mengecat langit-langit dapur dengan warna putih.

Kamu bisa memilih warna lembut seperti merah muda, warna linen atau warna lainnya untuk melengkapi tampilan dinding.

Nah, Kids, kamu bisa beritahu orang tua kamu untuk membantu mendesain dapur yang terlihat mewah.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id